Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lanjutkan Kerja Ganjar, Pj Gubernur Jateng Bakal Teruskan Kampanye "Mboten Korupsi, Mboten Ngapusi"

Kompas.com - 06/09/2023, 13:39 WIB
Titis Anis Fauziyah,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com - Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Tengah (Jateng), Nana Sudjana menyatakan kesiapannya melanjutkan fondasi integritas dan kerja positif yang telah dibangun Ganjar Pranowo selama ini.

“Pak Ganjar sudah membangun fondasi kuat pada integritas dan tata kelola pemerintah. Ini hal yang sangat positif,” ucap Nana dalam sambutannya pada acara Serah Terima Jabatan Gubernur-Wakil Gubernur Jateng periode 2018-2023 kepada Penjabat (Pj) Gubernur Nana Sudjana, di Gedung Gradhika Bhakti Praja, Rabu (6/9/2023) pagi.

Baca juga: PJ Gubernur Jateng Nana Sudjana Pernah Bertugas Sebagai Kapolresta Surakarta

Dia juga bakal meneruskan tagline "Mboten Korupsi Mboten Ngapusi" yang telah dikampanyekan Ganjar di Jateng. Nana mengingatkan kepala daerah serta jajaran OPD Provinsi Jateng yang hadir, untuk berhati-hati dalam mengelola keuangan agar kasus korupsi tidak muncul di Jawa Tengah.

“Jangan sampai di kemudian hari ada masalah muncul. Jadi kami, saya minta dan berharap masalah integritas dan tata kelola yang bersih dipertahankan,” tegasnya.

Di samping itu, pihaknya juga bakal mengedepankan kondusivitas untuk mempersiapkan pelaksanaan pemilu maupun pilkada di Jateng. Selain itu kebijakan lainnya yang sudah dijalankan di Jateng akan dilanjutkan. 

"Kami melihat Alhamdulillah, selama kepemimpinan Pak Ganjar selama kurang lebih 10 tahun banyak sekali peningkatan. Khususnya dalam hal peningkatan pelayanan dan juga lebih banyak turun ke lapangan, beberapa kebijakan tentunya akan kami teruskan akan kami tindak lanjuti ,” tandasnya.

"Beberapa kebijakan tadi dalam hal pengentasan kemiskinan, pendidikan, kesehatan, khususnya dalam peningkatan kesejahteraan bagi masyarakat," lanjutnya. 

Sementara itu, Mantan Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo mengaku yakin dengan kinerja Nana Sudjana yang telah lama berkiprah di kepolisian.

“Beliau sudah tidak asing dengan Jawa Tengah karena pernah bertugas di Polda. Saya berharap Pak Nana beserta ibu dengan semangat kerja baru, mudah-mudahan selama satu tahun ke depan Pak Nana akan membawa Jawa Tengah lebih maju,” tegas Ganjar.

Sebagai informasi, Nana Sudjana merupakan lulusan Akademi Polisi Tahun 1988. Ia pernah menjabat berbagai jabatan strategis di Korps Bhayangkara, antara lain Kapolda Nusa Tenggara Barat hingga Kapolda Metro Jaya. Nana juga pernah menjabat Kapolresta Solo dan Dirintelkam Polda Jateng.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Begal Meresahkan di Semarang Dibekuk, Uangnya untuk Persiapan Pernikahan

Begal Meresahkan di Semarang Dibekuk, Uangnya untuk Persiapan Pernikahan

Regional
Resmikan Co-working Space BRIN Semarang, Mbak Ita Sebut Fasilitas Ini Akan Bantu Pemda

Resmikan Co-working Space BRIN Semarang, Mbak Ita Sebut Fasilitas Ini Akan Bantu Pemda

Kilas Daerah
Penertiban PKL di Jambi Ricuh, Kedua Pihak Saling Lapor Polisi

Penertiban PKL di Jambi Ricuh, Kedua Pihak Saling Lapor Polisi

Regional
Pria di Kudus Aniaya Istri dan Anak, Diduga Depresi Tak Punya Pekerjaan

Pria di Kudus Aniaya Istri dan Anak, Diduga Depresi Tak Punya Pekerjaan

Regional
Setelah PDI-P, Ade Bhakti Ambil Formulir Pendaftaran Pilkada di PSI

Setelah PDI-P, Ade Bhakti Ambil Formulir Pendaftaran Pilkada di PSI

Regional
Soal 'Study Tour', Bupati Kebumen: Tetap Dibolehkan, tapi...

Soal "Study Tour", Bupati Kebumen: Tetap Dibolehkan, tapi...

Regional
Ingin Bantuan Alat Bantu Disabilitas Merata, Mas Dhito Ajak Warga Usulkan Penerima Bantuan

Ingin Bantuan Alat Bantu Disabilitas Merata, Mas Dhito Ajak Warga Usulkan Penerima Bantuan

Regional
Anak Wapres Ma'ruf Amin Maju Pilkada Banten 2024

Anak Wapres Ma'ruf Amin Maju Pilkada Banten 2024

Regional
Gagal Jadi Calon Perseorangan di Pangkalpinang, Subari Lapor Bawaslu

Gagal Jadi Calon Perseorangan di Pangkalpinang, Subari Lapor Bawaslu

Regional
Kain Gebeng, Kain Khas Ogan Ilir yang Nyaris Punah

Kain Gebeng, Kain Khas Ogan Ilir yang Nyaris Punah

Regional
Bocah SD di Baubau Terekam CCTV Mencuri Kotak Amal, Uangnya untuk Beli Makan

Bocah SD di Baubau Terekam CCTV Mencuri Kotak Amal, Uangnya untuk Beli Makan

Regional
Pemprov Babel Luncurkan Gerakan Eliminasi Kemiskinan dan 'Stunting'

Pemprov Babel Luncurkan Gerakan Eliminasi Kemiskinan dan "Stunting"

Regional
Jokowi ke Sumbar Besok, Kunjungi Korban Banjir Lahar di Agam dan Tanah Datar

Jokowi ke Sumbar Besok, Kunjungi Korban Banjir Lahar di Agam dan Tanah Datar

Regional
Kronologi Guru di Jombang Jadi Tersangka Usai Siswa Cedera karena Bermain di Kelas

Kronologi Guru di Jombang Jadi Tersangka Usai Siswa Cedera karena Bermain di Kelas

Regional
Sudah 9 Nama Daftar Pilkada di PKB Brebes, Siapa Saja Mereka?

Sudah 9 Nama Daftar Pilkada di PKB Brebes, Siapa Saja Mereka?

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com