Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadi "Warga Biasa" Setelah Tak Lagi Menjabat Gubernur Kalbar, Sutarmidji Ingin Jadi Pemerhati Politik

Kompas.com - 05/09/2023, 18:46 WIB
Hendra Cipta,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

PONTIANAK, KOMPAS.com - Masa jabatan Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar) Sutarmidji resmi berakhir, Selasa (5/9/2023).

Saat ini, pemerintah telah menetapkan dan melantik Sekda Kalbar Harisson Azroi sebagai penjabat gubernur hingga pelaksanaan pemilihan kepala daerah serentak 2024.

“Hari ini saya sudah bebas, selamat kepada Pak Harisson, selamat bertugas,” kata Midji, kepada wartawan, Selasa siang.

Setelah tidak lagi menjabat, Sutarmidji mengaku akan menjadi pemerhati dan konsultan politik untuk para calon legislatif.

Baca juga: Seorang Warga Tertimbun Bangunan Ambruk di Kampung Beting Pontianak Ditemukan Tewas

“Saya ingin jadi pemerhati masalah politik saja, sambil jadi konsultan politik, nah siapa yang mau silahkan,” ujar dia.

Sutarmidji berharap, semua pihak dapat menerima kepemimpinan Harisson untuk melanjurkan program kerja yang belum selesai.

“Beberapa pekerjaan rumah yang belum selesai Beliau bisa mengawal dan saya yakin bisa sukses,” harap Sutarmidji.

Sebelumnya, Harisson Azroi resmi dilantik sebagai Penjabat Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar).

Harisson dilantik Menteri Dalam Negeri Muhammad Tito Karnavian beraama dengan 8 penjabat gubernur lain di Kantor Kemendagri, Jakarta, Selasa (5/9/2023).

Usai dilantik, Harisson memastikan sebagai penjabat gubernur dan menjadi perpanjangan tangan pemerintah, dia akan melaksanakan semua arahan yang telah disampaikan Menteri Dalam Negeri.

Baca juga: Pembunuh Pemilik Salon di Sragen Ditangkap di Semarang Saat Hendak Boyong Keluarga Kabur ke Pontianak

“Di antaranya menjaga netralitas dalam menghadapi Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang,” kata Harisson, kepada wartawan, Selasa (5/9/2023).

Menurut Harisson, penjabat gubernur juga harus memastikan transisi pemeritah daerah, serta menjaga ketertiban dan keharmonisan masyarakat di tahun politik.

“Saya harus memastikan masa transisi, hingga gubernur dan wakil gubernur definitif hasil pilkada dilantik,” ungkap Harisson.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tak Dibelikan Motor, Anak Tega Aniaya Ibu Kandung di Aceh Tengah hingga Babak Belur

Tak Dibelikan Motor, Anak Tega Aniaya Ibu Kandung di Aceh Tengah hingga Babak Belur

Regional
4 Hari Hilang Loncat dari Kapal, Warga Serang Belum Ditemukan

4 Hari Hilang Loncat dari Kapal, Warga Serang Belum Ditemukan

Regional
Kasus PMK Kembali Ditemukan di Boyolali, 41 Sapi Terjangkit

Kasus PMK Kembali Ditemukan di Boyolali, 41 Sapi Terjangkit

Regional
Aksi 'Koboi' Tewaskan Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto, Keluarga Korban: Usut Tuntas

Aksi "Koboi" Tewaskan Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto, Keluarga Korban: Usut Tuntas

Regional
Perjuangan Slaman Selama 38 Tahun Ubah Lahan Bakau Kritis di Pesisir Madura jadi Ekowisata

Perjuangan Slaman Selama 38 Tahun Ubah Lahan Bakau Kritis di Pesisir Madura jadi Ekowisata

Regional
Polisi Tangani Kasus Belatung di Nasi Kotak RM Padang di Ambon

Polisi Tangani Kasus Belatung di Nasi Kotak RM Padang di Ambon

Regional
Lampaui Rerata Nasional, Kalteng Sukses Turunkan Prevalensi Stunting hingga 3,4 Persen

Lampaui Rerata Nasional, Kalteng Sukses Turunkan Prevalensi Stunting hingga 3,4 Persen

Regional
Penjaring Ikan di Cilacap Hilang Terbawa Arus Sungai Serayu

Penjaring Ikan di Cilacap Hilang Terbawa Arus Sungai Serayu

Regional
Ditangkap, Pengumpul 1,2 Ton Pasir Timah Ilegal di Bangka Belitung

Ditangkap, Pengumpul 1,2 Ton Pasir Timah Ilegal di Bangka Belitung

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Malam Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Malam Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Regional
Penjelasan BMKG Soal Gempa Garut M 6,5, Guncangan Terasa hingga Jakarta dan Jawa Timur

Penjelasan BMKG Soal Gempa Garut M 6,5, Guncangan Terasa hingga Jakarta dan Jawa Timur

Regional
Gempa Garut M 6,5 Terasa sampai Kota Serang Banten

Gempa Garut M 6,5 Terasa sampai Kota Serang Banten

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com