Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menangis di Pemakaman Wabup Alor, Bupati Amon: Pahit Manis Kami Lewati 10 Tahun

Kompas.com - 09/05/2023, 12:10 WIB
Sigiranus Marutho Bere,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

KUPANG, KOMPAS.com - Bupati Alor Nusa Tenggara Timur (NTT) Amon Djobo menangis saat melepas jenazah Wakil Bupati Alor NTT Imran Duru ke peristirahatan terakhirnya.

Imran dimakamkan di tempat pemakaman Desa Dulolong, Kecamatan Alor Barat Laut, Kabupaten Alor, Senin (8/5/2023) sore.

Baca juga: Kronologi Wakil Bupati Alor Meninggal di Jakarta Usai Menghadiri Acara Peluncuran Buku

Amon tak kuasa menahan air mata ketika menceritakan kenangan bersama wakilnya tersebut.

Menurut Amon, mereka sudah seperti kakak beradik selama berpasangan menjadi bupati dan wakil bupati selama dua periode.

"Kenangan yang pahit dan manis sudah dilewati Bapak Imran dan saya selama 10 tahun, kami dipercayakan oleh rakyat memimpin daerah ini," katanya.

Baca juga: Wakil Bupati Alor NTT Meninggal Dunia di Jakarta

Dalam memimpin daerah itu, kata Amon, banyak hal yang mereka lalui.

Satu di antaranya adalah adanya pihak yang berusaha memengaruhi Imran agar berselisih dengan dirinya.

Namun, dengan bijaksana, Imran tak terpengaruh dan tetap bekerja sama baik dengan Amon selama dua periode.

Baca juga: Polisi Mabuk Diduga Lecehkan Istri Polisi di Alor, Kasus Ditangani Propam

Hal itu, kata dia, menjadi kenangan tak terlupakan baginya.

"Bumi Alor sekarang lagi berduka atas kepergian orang baik ini. Pemimpin berhati bijak, toleran, sederhana, rendah hati dan nasional," kata Amon.

Sebelumnya diberitakan, Wakil Bupati Alor Imran Duru, meninggal dunia di Jakarta, Minggu (7/5/2023) siang.

Di Jakarta, Imran mengikuti kegiatan dari Direktorat Jenderal (Ditjen) Politik dan Pemerintahan Umum Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri)

"Beliau menghadiri acara launching Buku Etika Pemerintahan di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta," kata Wakil Ketua DPRD Alor Sulaiman Singh, kepada Kompas.com, Senin (8/5/2023).

Menurut Sulaiman, Imran diduga meninggal dunia akibat serangan jantung setelah jatuh di kamar hotel yang dia tempati di Jakarta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Hubungan Asmara Sesama Jenis di Balik Pembunuhan Bos Kerajinan Tembaga di Boyolali

Hubungan Asmara Sesama Jenis di Balik Pembunuhan Bos Kerajinan Tembaga di Boyolali

Regional
Sempat Ditutup 6 Jam, Akses Padang-Solok Dibuka Kembali

Sempat Ditutup 6 Jam, Akses Padang-Solok Dibuka Kembali

Regional
Maju Pilkada Banten 2024, Arief R Wismansyah Ikut Penjaringan 3 Partai

Maju Pilkada Banten 2024, Arief R Wismansyah Ikut Penjaringan 3 Partai

Regional
Bocah Penjual Kue yang Tewas Kecelakaan di Pontianak Dikenal Gigih, Emoh Pulang Sebelum Dagangan Habis

Bocah Penjual Kue yang Tewas Kecelakaan di Pontianak Dikenal Gigih, Emoh Pulang Sebelum Dagangan Habis

Regional
Soal Pengangguran, Pj Gubernur Sebut Banten Jadi Tujuan Mencari Pekerjaan

Soal Pengangguran, Pj Gubernur Sebut Banten Jadi Tujuan Mencari Pekerjaan

Regional
Naskah Kuno Banyuwangi Diusung Perpusnas Masuk ke Ingatan Kolektif Nasional 2024

Naskah Kuno Banyuwangi Diusung Perpusnas Masuk ke Ingatan Kolektif Nasional 2024

Kilas Daerah
Bikin Gempar Undip, Nicholas Saputra Motivasi Mahasiswa Hadapi Ketidakpastian Masa Depan

Bikin Gempar Undip, Nicholas Saputra Motivasi Mahasiswa Hadapi Ketidakpastian Masa Depan

Regional
LKPD Kabupaten HST Kembali Raih Opini WTP dari BPK

LKPD Kabupaten HST Kembali Raih Opini WTP dari BPK

Regional
3 Warga Gunungkidul yang Jalan Kaki ke Jakarta untuk Temui Prabowo Sampai Purworejo, Minta Jalan Tol Masuk Gunungkidul

3 Warga Gunungkidul yang Jalan Kaki ke Jakarta untuk Temui Prabowo Sampai Purworejo, Minta Jalan Tol Masuk Gunungkidul

Regional
Banjir Rob Pantura Sayung Demak Mulai Surut, Pemotor: Masih Mengganggu

Banjir Rob Pantura Sayung Demak Mulai Surut, Pemotor: Masih Mengganggu

Regional
PAN Usung Istri Bupati di Pilkada Kabupaten Solok 2024

PAN Usung Istri Bupati di Pilkada Kabupaten Solok 2024

Regional
Gunung Ile Lewotolok Meletus 65 Kali Selama 6 Jam, Status Siaga

Gunung Ile Lewotolok Meletus 65 Kali Selama 6 Jam, Status Siaga

Regional
Polisi Tangkap Penipu Modus Jual Barang di Aplikasi Belanja Online

Polisi Tangkap Penipu Modus Jual Barang di Aplikasi Belanja Online

Regional
Kecelakaan di Pontianak, 2 Bocah Penjual Kue Meninggal

Kecelakaan di Pontianak, 2 Bocah Penjual Kue Meninggal

Regional
Longsor di Sitinjau Lauik, 2 Warga Dilaporkan Hilang, Diduga Tertimbun

Longsor di Sitinjau Lauik, 2 Warga Dilaporkan Hilang, Diduga Tertimbun

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com