Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2 Polisi di Jayapura Dipecat karena Berbuat Asusila dan Desersi

Kompas.com - 31/03/2023, 10:31 WIB
Roberthus Yewen,
Andi Hartik

Tim Redaksi

SENTANI, KOMPAS.com - Dua personel Polres Jayapura, Papua, dipecat secara tidak hormat dalam upacara pemberhentian tidak dengan hormat (PTDH) di halaman Mapolres Jayapura, Jumat (31/3/2023).

Kedua anggota Polres Jayapura yang diberhentikan itu adalah Aipda RT dari Polsek Nimbokrang dan Brigpol OW dari Polsek Nimboran.

Kapolres Jayapura AKBP Fredrickus W.A Maclarimboen mengatakan, kedua polisi itu diberhentikan karena melakukan pelanggaran. Aipda RT melakukan pelanggaran asusila dan Brigpol OW tidak melaksanakan tugas dinas atau desersi.

Baca juga: Bawa 1,1 Kilogram Ganja, Pria Asal Jayapura Ditangkap di Manokwari

“Keduanya diberhentikan lantaran melakukan pelanggaran. Untuk Aipda RT dibentikan lantaran melakukan tindakan asusila, sedangkan Brigpol OW diberhentikan lantaran desersi atau tidak melaksanakan tugas dinas secara berturut-turut,” kata Fredrickus usai memimpin langsung upacara PTDH terhadap anggota Polres Jayapura, Jumat pagi.

Pantauan Kompas.com, Fredrickus melepas baju dinas yang dikenakan oleh Aipda RT dan Brigpol OW. Selanjutnya, kedua polisi itu mengenakan baju sipil biasa.

Baca juga: Warga Kabupaten Jayapura Mengeluh Jaringan Internet Lemot, Diskominfo: Kapasitasnya Masih Terbatas

Fredrickus menyayangkan pelanggaran yang dilakukan oleh kedua polisi itu. Sebab, saat ini Polri sedang membutuhkan anggota.

"Tentunya sangat disayangkan sebab saat ini kepolisian memerlukan banyak personel, namun terpaksa ada juga yang harus diberhentikan sebagai anggota Polri," tuturnya.

Dia menyatakan, pemberhentian terhadap dua anggota Polres Jayapura itu harus menjadi pelajaran bagi anggota yang lain supaya tidak melakukan pelanggaran yang berakibat pada pemecatan.

“Ini pelajaran atau contoh untuk anggota yang lain, sehingga bisa meminimalisir perbuatan-perbuatan yang melanggar norma-norma etika di lingkungan Polri itu sendiri,” ucap Fredrickus.

Fredrickus berharap, semua anggota Polri yang bertugas di Polres Jayapura agar dapat melaksanakan tugasnya dengan baik dan dapat mematuhi semua peraturan yang berlaku, sehingga pelayanan kepada masyarakat dapat dilakukan dengan sebaik-baiknya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Pemancing Asal Sekotong yang Tenggelam Ditemukan Meninggal

Pemancing Asal Sekotong yang Tenggelam Ditemukan Meninggal

Regional
Tawuran Pelajar SMP antar Kabupaten Purbalingga-Banyumas Digagalkan, Sajam Diamankan

Tawuran Pelajar SMP antar Kabupaten Purbalingga-Banyumas Digagalkan, Sajam Diamankan

Regional
Ular Sanca Sepanjang 3 Meter Masuk Rumah Warga, Bersembunyi di Tumpukan Kayu

Ular Sanca Sepanjang 3 Meter Masuk Rumah Warga, Bersembunyi di Tumpukan Kayu

Regional
Remas Payudara Guru, Kepala SD di NTT Dilaporkan ke Polisi

Remas Payudara Guru, Kepala SD di NTT Dilaporkan ke Polisi

Regional
Putus Cinta dan Gagal Nikah, Pria di Kampar Akhiri Hidupnya

Putus Cinta dan Gagal Nikah, Pria di Kampar Akhiri Hidupnya

Regional
Kader Gerindra Banyumas Rachmat Imanda Pastikan Daftar Bakal Calon Bupati

Kader Gerindra Banyumas Rachmat Imanda Pastikan Daftar Bakal Calon Bupati

Regional
Perjuangan Anggota Bawaslu Manokwari Selatan, Jalan Kaki 18 Km dari Distrik Terpencil karena Longsor

Perjuangan Anggota Bawaslu Manokwari Selatan, Jalan Kaki 18 Km dari Distrik Terpencil karena Longsor

Regional
Zet Tadung Allo Jabat Kepala Kejaksaan Tinggi NTT

Zet Tadung Allo Jabat Kepala Kejaksaan Tinggi NTT

Regional
Kisah Bripda Lince Huby, Perempuan Papua yang Wujudkan Cita-cita Jadi Polwan

Kisah Bripda Lince Huby, Perempuan Papua yang Wujudkan Cita-cita Jadi Polwan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Jumat 24 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Jumat 24 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Jumat 24 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Jumat 24 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Jumat 24 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Jumat 24 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Regional
Dampak 'Study Tour' Dilarang di Jateng, Sewa Transportasi Dibatalkan dan Kunjungan Wisata Turun

Dampak "Study Tour" Dilarang di Jateng, Sewa Transportasi Dibatalkan dan Kunjungan Wisata Turun

Regional
Pamit Pergi Mancing di Bendungan Bogor, Seorang Pria Ditemukan Tewas

Pamit Pergi Mancing di Bendungan Bogor, Seorang Pria Ditemukan Tewas

Regional
Maju Pilkada, Mantan Pj Wali Kota Salatiga Sinoeng Noegroho Ajukan Pensiun Dini

Maju Pilkada, Mantan Pj Wali Kota Salatiga Sinoeng Noegroho Ajukan Pensiun Dini

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com