Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ayah Menkominfo Johnny Plate Meninggal Dunia di Manggarai NTT, Sempat Dirawat di Puskesmas

Kompas.com - 26/03/2023, 10:30 WIB
Rachmawati

Editor

Sumber

KOMPAS.com - Paulus Plate, ayah Menteri Komunikasi dan Informasi (Menkominfo ) Johnny G Plate, meninggal dunia, Sabtu 25 Maret 2023.

Paulus Plate menghembuskan napas terakhir di Puskesmas Reo, Kecamatan Reo, Kabupaten Manggarai, Sabtu sekitar pukul 14.00 Wita.

Jenazah Paulus Plate disemayamkan di rumah duka RT 010 RW 005 Kelurahan Reo, Kecamatan Reo.

Banyak warga mendatangi rumah duka untuk melayat. Beberapa karangan bunga ucapan duka cita juga terpasang di halaman rumah duka.

Berrita duka itu dibenarkan oleh Ketua RT 017 Kelurahan Reo, Taufiq Hidayat.

Baca juga: Siswa di Manggarai Timur Tewas Tenggelam di Muara Kali Waemokel

"Saya ada di rumah duka tadi saat ini keluarga dan sahabat handaitolan mulai berdatangan untuk melayat," ujar Taufiq Hidayat.

Ketua DPC Partai NasDem Kabupaten Manggarai Timur, David Sutart turut berduka cita. "Saya barusan dengar ini bahwa Ayah dari pak Johnny G Plate meninggal dunia," ujar David Sutart.

"Saya menyampaikan turut berdukacita yang mendalam atas meninggalnya Ayah dari Pak Johnny G Plate. Semoga arwah beliau diterima di sisi Tuhan dan keluarga yang ditinggalkan pak Johnny G Plate dan keluarga diberikan ketabahan dan kekuatan," ucapnya.

Kabar duka itu dibenarkan oleh Direktur Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik (Dirjen IKP) Usman Kansong.

"Betul," kata Usman saat dikonfirmasi ANTARA melalui pesan elektronik, Sabtu.

Baca juga: Kronologi 3 Bocah Tertimbun Longsor di Colol Manggarai Timur, 1 Orang Meninggal Dunia

Namun, Usman Kasong belum mendapatkan informasi lebih lanjut terkait penyebab meninggal dunia dan rencana pemakamannya.

"Saya belum dapat info. Ayahanda Pak Menteri sudah lanjut usia. Saya juga belum dapat informasi pemakaman," ujarnya.

Berita duka meninggalnya ayahanda Menkominfo itu pertama kali diketahui melalui pesan berantai pada Sabtu sore.

Paulus Plate merupakan seorang mantri atau perawat kesehatan. Bersama istrinya yakni mendiang Theresia Pora yang merupakan guru SD. Paulus mengabdikan diri untuk masyarakat Kabupaten Manggarai di kawasan Pegunungan Mandosawu.

Baca juga: Kronologi 3 Bocah Tertimbun Longsor di Colol Manggarai Timur, 1 Orang Meninggal Dunia

Pengabdian Paulus bersama sang istri itu pun diabadikan dengan pendirian Yayasan Theresia Pora Plate.

Artikel ini telah tayang di Pos-Kupang.com dengan judul BREAKING NEWS: Ayah Menkominfo Johnny Plate Meninggal Dunia

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pasangan Sesama Jenis Menikah di Halmahera Selatan Ditangkap, Polisi: Antisipasi Amukan Warga

Pasangan Sesama Jenis Menikah di Halmahera Selatan Ditangkap, Polisi: Antisipasi Amukan Warga

Regional
Bentrokan Warga di Kupang, 3 Rumah Rusak, 2 Sepeda Motor Rusak dan Sejumlah Orang Luka

Bentrokan Warga di Kupang, 3 Rumah Rusak, 2 Sepeda Motor Rusak dan Sejumlah Orang Luka

Regional
Deklarasi Maju Pilkada Lombok Barat, Farin-Khairatun Naik Jeep Era Perang Dunia II

Deklarasi Maju Pilkada Lombok Barat, Farin-Khairatun Naik Jeep Era Perang Dunia II

Regional
Begal Meresahkan di Semarang Dibekuk, Uangnya untuk Persiapan Pernikahan

Begal Meresahkan di Semarang Dibekuk, Uangnya untuk Persiapan Pernikahan

Regional
Resmikan Co-working Space BRIN Semarang, Mbak Ita Sebut Fasilitas Ini Akan Bantu Pemda

Resmikan Co-working Space BRIN Semarang, Mbak Ita Sebut Fasilitas Ini Akan Bantu Pemda

Kilas Daerah
Penertiban PKL di Jambi Ricuh, Kedua Pihak Saling Lapor Polisi

Penertiban PKL di Jambi Ricuh, Kedua Pihak Saling Lapor Polisi

Regional
Pria di Kudus Aniaya Istri dan Anak, Diduga Depresi Tak Punya Pekerjaan

Pria di Kudus Aniaya Istri dan Anak, Diduga Depresi Tak Punya Pekerjaan

Regional
Setelah PDI-P, Ade Bhakti Ambil Formulir Pendaftaran Pilkada di PSI

Setelah PDI-P, Ade Bhakti Ambil Formulir Pendaftaran Pilkada di PSI

Regional
Soal 'Study Tour', Bupati Kebumen: Tetap Dibolehkan, tapi...

Soal "Study Tour", Bupati Kebumen: Tetap Dibolehkan, tapi...

Regional
Ingin Bantuan Alat Bantu Disabilitas Merata, Mas Dhito Ajak Warga Usulkan Penerima Bantuan

Ingin Bantuan Alat Bantu Disabilitas Merata, Mas Dhito Ajak Warga Usulkan Penerima Bantuan

Regional
Anak Wapres Ma'ruf Amin Maju Pilkada Banten 2024

Anak Wapres Ma'ruf Amin Maju Pilkada Banten 2024

Regional
Gagal Jadi Calon Perseorangan di Pangkalpinang, Subari Lapor Bawaslu

Gagal Jadi Calon Perseorangan di Pangkalpinang, Subari Lapor Bawaslu

Regional
Kain Gebeng, Kain Khas Ogan Ilir yang Nyaris Punah

Kain Gebeng, Kain Khas Ogan Ilir yang Nyaris Punah

Regional
Bocah SD di Baubau Terekam CCTV Mencuri Kotak Amal, Uangnya untuk Beli Makan

Bocah SD di Baubau Terekam CCTV Mencuri Kotak Amal, Uangnya untuk Beli Makan

Regional
Pemprov Babel Luncurkan Gerakan Eliminasi Kemiskinan dan 'Stunting'

Pemprov Babel Luncurkan Gerakan Eliminasi Kemiskinan dan "Stunting"

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com