Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hadiri Rakornas PAN, Jokowi Berpesan Agar Tak Salah Pilih Koalisi

Kompas.com - 26/02/2023, 14:52 WIB
Titis Anis Fauziyah,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com - Saat menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Partai Amanat Nasional (PAN) 2023, Presiden Joko Widodo berpesan dalam pidatonya agar tak salah memilih koalisi.

"Kerja sama penting, koalisi penting. Jangan sampai salah milih koalisi," ujar Jokowi dalam sambutannya di Rakornas PAN di Hotel Padma Semarang, Minggu (26/2/2023).

Jokowi juga menyinggung, rendahnya suara PAN di Jawa Tengah. Pasalnya PAN tidak mendapat satu kursi pun di DPR RI dari Jawa Tengah saat Pemilu 2019.

"Tertinggi PAN itu di Sumatera Barat, lalu Aceh dan Bengkulu. Yang saya kaget di Jateng itu urutan 29. Jadi bapak ketum tadi menyampaikan di Jateng selalu dapat delapan, delapan, delapan, tapi di 2019 tidak mendapat satupun. Masa dari delapan jadi kosong, mesti ada sesuatu yang harus diselesaikan," kata Jokowi.

Baca juga: PAN Belum Usungkan Nama Capres Cawapres, Zulhas: Tunggu Arahan Jokowi

Sementara itu, Ketum PAN Zulkifli Hasan (Zulhas) mengucapkan terima kasih atas kedatangan Presiden Jokowi dalam Rakornas.

Zulhas juga mengucapkan terima kasih atas loyalitas dan kesungguhan para kadernya.

"Hari ini penuh harapan karena seluruh kader PAN berkumpul, mengumpulkan energi kita di pemilu mendatang. Kami terus berupaya mentrasformasikan partai yang modern, demokratis, ideologis yang menghargai keberagaman manusia," kata Zulhas.

Dengan diadakannya Rakornas di Jateng, ia harap dapat mengembalikan semangat para kader untuk merebut kembali kursi PAN di DPR RI dari Jateng.

Sementara mengenai Pilpres 2024, pihaknya akan terus menunggu arahan dari Jokowi yang ia sebut sebagai panglima tertinggi.

"Tentu, kan kita koalisi bersama Pak Jokowi. Nanti tentu ada arahan dari Pak Presiden seperti apa. 

Baca juga: Zulhas Mantap Dukung Ganjar-Erick, tapi Keputusan Diserahkan ke Jokowi

Zulhas menyebutkan, Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) memiliki sejumlah nama yang direkomendasikan untuk menjadi Capres dan Cawapres.

Meski menunjukkan dukungan kepada Ganjar-Erick, tapi penentuan masih akan didiskusikan oleh KIB.

"Sinyal yang diberikan Pak Jokowi, katanya capres cawapres ada di sini," ungkap Zulhas.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pria Bacok Tetangga di Banyuwangi, Ngamuk Halaman Gudang Jadi Lokasi Parkir Tahlilan

Pria Bacok Tetangga di Banyuwangi, Ngamuk Halaman Gudang Jadi Lokasi Parkir Tahlilan

Regional
Jokowi Makan Malam di Kampung Melayu Lombok, Pesan Nasi Goreng Istimewa

Jokowi Makan Malam di Kampung Melayu Lombok, Pesan Nasi Goreng Istimewa

Regional
Ada Sengketa, KPU Tunda Penetapan 5 Caleg Terpilih di Sumbar

Ada Sengketa, KPU Tunda Penetapan 5 Caleg Terpilih di Sumbar

Regional
Imbas Letusan Gunung Ruang, 1.324 Warga Dievakuasi Keluar dari Pulau Tagulandang

Imbas Letusan Gunung Ruang, 1.324 Warga Dievakuasi Keluar dari Pulau Tagulandang

Regional
Pencarian Dihentikan, 2 Penambang Tertimbun Galian Batu Bara Dinyatakan Hilang

Pencarian Dihentikan, 2 Penambang Tertimbun Galian Batu Bara Dinyatakan Hilang

Regional
Gunung Ruang Keluarkan Asap Setinggi 600 Meter

Gunung Ruang Keluarkan Asap Setinggi 600 Meter

Regional
Kisah Relawan Tagana Sumbawa, 14 Tahun Berada di Garda Depan Bencana Tanpa Asuransi

Kisah Relawan Tagana Sumbawa, 14 Tahun Berada di Garda Depan Bencana Tanpa Asuransi

Regional
14 Mobil Damkar Berjibaku Bersihkan Bandara Sam Ratulangi dari Debu Gunung Ruang

14 Mobil Damkar Berjibaku Bersihkan Bandara Sam Ratulangi dari Debu Gunung Ruang

Regional
TKA di Kepri Wajib Bayar Restribusi 100 Dolar AS Tiap Bulan

TKA di Kepri Wajib Bayar Restribusi 100 Dolar AS Tiap Bulan

Regional
Aksi 'May Day' di Semarang Ricuh, Polisi Semprotkan Water Canon Saat Gerbang Didobrak Massa

Aksi "May Day" di Semarang Ricuh, Polisi Semprotkan Water Canon Saat Gerbang Didobrak Massa

Regional
Ayah di Manggarai Timur Diduga Cabuli Anak Kandung sampai Melahirkan

Ayah di Manggarai Timur Diduga Cabuli Anak Kandung sampai Melahirkan

Regional
Daftar ke 4 Parpol, Pj Walkot Bodewin Siap Bertarung di Pilkada Ambon

Daftar ke 4 Parpol, Pj Walkot Bodewin Siap Bertarung di Pilkada Ambon

Regional
Culik Warga, Anggota Geng Motor di Lhokseumawe Ditangkap

Culik Warga, Anggota Geng Motor di Lhokseumawe Ditangkap

Regional
Buruh Demak Terbagi 2, Ikut Aksi di Semarang atau Jalan Sehat Bersama Pemerintah

Buruh Demak Terbagi 2, Ikut Aksi di Semarang atau Jalan Sehat Bersama Pemerintah

Regional
Selingkuh Dengan Teman Kantor, Honorer di Bangka Barat Dipecat

Selingkuh Dengan Teman Kantor, Honorer di Bangka Barat Dipecat

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com