Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kasus DBD di Bima Bertambah Jadi 90 Kasus, 7 di Antaranya Meninggal

Kompas.com - 26/01/2023, 12:00 WIB
Junaidin,
Andi Hartik

Tim Redaksi

BIMA, KOMPAS.com - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Bima mencatat, kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) di Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB), per 25 Januari 2023 sebanyak 90 kasus.

Dari 90 kasus tersebut, pasien yang dinyatakan meninggal tujuh orang atau sekitar 7,78 persen.

"Per tanggal 25 Januari 2023 sebanyak 146 kasus yang dicurigai dengan 90 kasus positif DBD, dan tujuh kematian," kata Kepala Dinkes Bima, Fahrurahman saat dikonfirmasi, Kamis (26/1/2023).

Baca juga: Sempat Serang Polisi Pakai Parang, Buronan Kasus Pembobolan Rumah di Bima Ditembak

Fahrurrahman mengungkapkan, tujuh kasus kematian itu tersebar di sejumlah wilayah. Tiga kasus di Kecamatan Bolo, dua kasus di Kecamatan Sape, satu kasus di Kecamatan Monta, dan satu kasus di Kecamatan Wera.

Jika dibanding periode Januari 2022 lalu, temuan kasus DBD diawal tahun ini meningkat dua kali lipat.

Baca juga: Selama Januari 2023, Ada 75 Kasus DBD di Bima, 5 Orang Meninggal

"Januari 2023 ini ada peningkatan dua kali lipat dari priode sebelumnya," ujar dia.

Fahrurrahman mengatakan, saat ini tim medis dari tiap puskesmas di 18 kecamatan sudah diarahkan untuk melakukan upaya penanggulangan, seperti survei jentik dan pemberantasan sarang nyamuk aedes aegypti.

Selain itu, tim medis juga melakukan fogging atau pengasapan di daerah temuan kasus kematian akibat DBD.

"Penanganan yang dilakukan saat ini yakni pemberantasan sarang nyamuk dengan menguras, mengubur dan menutup tempat penampungan air," jelasnya.

Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Prokopim) Sekretariat Daerah (Setda) Kabupaten Bima, Suryadin menambahkan, untuk memutus rantai penularan penyakit tersebut, Pemkab Bima sudah mengambil langkah strategis dengan melibatkan seluruh organisasi perangkat daerah hingga pemerintah desa.

Suryadin berharap, melalui penyebarluasan informasi secara masif, akan tumbuh kesadaran warga untuk waspada DBD serta memperhatikan kebersihan lingkungan.

"Langkah ini kita ambil untuk meningkatkan kesadaran warga agar selalu waspada, apalagi sekarang korban meninggal bertambah," kata Suryadin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Resmi Jadi Kader PDI-P, Sinoeng Optimistis Dapat Rekomendasi Maju Pilkada Salatiga 2024

Resmi Jadi Kader PDI-P, Sinoeng Optimistis Dapat Rekomendasi Maju Pilkada Salatiga 2024

Regional
Kadisdik Sebut Kepala SMAN 8 Medan yang Tak Naikkan Siswanya Lalai

Kadisdik Sebut Kepala SMAN 8 Medan yang Tak Naikkan Siswanya Lalai

Regional
Sejarah Kabupaten Bengkalis

Sejarah Kabupaten Bengkalis

Regional
Tersengat Listrik Saat Bersihkan Pohon Jati, Pria di Lembata Tewas

Tersengat Listrik Saat Bersihkan Pohon Jati, Pria di Lembata Tewas

Regional
6 Pejabat Polisi di Riau Dimutasi

6 Pejabat Polisi di Riau Dimutasi

Regional
Kasus Mayat Dicor di Palembang, Keluarga Korban: Pelaku Bukan Lagi Manusia

Kasus Mayat Dicor di Palembang, Keluarga Korban: Pelaku Bukan Lagi Manusia

Regional
PDIP Optimis Menang Lawan Kotak Kosong di 12 Daerah Jateng dalam Pilkada

PDIP Optimis Menang Lawan Kotak Kosong di 12 Daerah Jateng dalam Pilkada

Regional
Mengintip Potensi Mangrove di Tengah Desakan Pertumbuhan Ekonomi

Mengintip Potensi Mangrove di Tengah Desakan Pertumbuhan Ekonomi

Regional
Warga Demak Tewas Setelah Terlindas Truk Tronton di Jalan Arteri Semarang

Warga Demak Tewas Setelah Terlindas Truk Tronton di Jalan Arteri Semarang

Regional
Hasil Otopsi, Penagih Utang di Palembang Dihantam Benda Tumpul dan Leher Dijerat Tali

Hasil Otopsi, Penagih Utang di Palembang Dihantam Benda Tumpul dan Leher Dijerat Tali

Regional
Pasien Keluhkan Pelayanan Dokter di RS Pekanbaru, Ancam Lapor IDI

Pasien Keluhkan Pelayanan Dokter di RS Pekanbaru, Ancam Lapor IDI

Regional
Pj Agus Fatoni Pastikan Seluruh ASN di Sumut Bersikap Netral saat Pilkada

Pj Agus Fatoni Pastikan Seluruh ASN di Sumut Bersikap Netral saat Pilkada

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 27 Juni 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 27 Juni 2024, dan Besok : Malam ini Hujan Sedang

Regional
Kasus Pembunuhan Penagih Utang, Polisi Segel Rumah Mewah Bos Distro 'Anti Mahal'

Kasus Pembunuhan Penagih Utang, Polisi Segel Rumah Mewah Bos Distro "Anti Mahal"

Regional
Warga Semawung Purworejo Swadaya Bangun Jembatan Bambu Atasi Kesulitan Akses Bertahun-tahun

Warga Semawung Purworejo Swadaya Bangun Jembatan Bambu Atasi Kesulitan Akses Bertahun-tahun

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com