Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anggota Malas Hadiri Rapat, Ketua DPRD Banjar Ancam Cor Beton Pintu Ruang Paripurna

Kompas.com - 21/10/2022, 23:05 WIB
Maya Citra Rosa

Editor

KOMPAS.com - Ketua DPRD Banjar, Kalimantan Selatan (Kalsel) M Rofiqi kesal dengan sebagian anggotanya yang malas menghadiri rapat, hingga menyegel ruang rapat paripurna dengan rantai.

Aksi ini sebagai bentuk kekecewaannya pada para anggota yang seringkali tidak hadir rapat membuat peserta tidak kuorum hingga rapat batal.

Dia dibantu dua orang rekannya sesama anggota dewan, yakni Irwan Bora dari Fraksi Gerindra serta Wakil Ketua DPRD Kabupaten Banjar dari Fraksi PPP, Akhmad Zacky Hafizie menyegel pintu menggunakan rantai.

Bahkan, Rofiqi mengancam, jika ke depan rapat dewan masih enggan diikuti oleh sebagian anggotanya, pintu ruang rapat akan dicor dengan beton.

"Ini jangan-jangan kawan-kawan juga sudah lupa jadwal atau apa. Saya juga tidak tahu. Jika besok atau seminggu tidak hadir, akan kita cor beton pintu ruang paripurna agar tidak bisa masuk lagi," tegasnya geram.

Baca juga: Gelar Festival Danau Poso, Pembakaran Nasi Bambu Pecahkan Rekor MURI

Dia menduga sebagian anggota DPRD Banjar mengalami penurunan gairah kerja, hingga beberapa kali rapat batal tidak kuorum.

"Jangan-jangan ini ada gerakan gakirun alias gairah kinerja menurun," ucap dia dalam keterangannya yang diterima, pada Jumat (21/10/2022).

Saking kesalnya, Rofiqi menyebut ruang paripurna DPRD yang jarang digunakan itu menjadi tempat mahluk halus.

"Takutnya justru diisi setan dan jin, lebih baik dirantai saja. Ruang paripurna dewan ini kita kunci dan segel," ujar Rofiqi.

Dari 45 orang anggota DPRD Banjar, yang hadir tidak sampai setengahnya setiap kali rapat paripurna digelar.

Tujuannya menyegel ruang rapat paripurna DPRD tersebut agar masyarakat dapat mengukur dan berhati-hati saat memilih wakil rakyat ke depannya.

"Ke depan, tentu masyarakat yang memiliki hak pilih dalam pemilu bisa selektif lagi dalam memilik wakil rakyatnya," pungkas dia.

Menurut Rofiqi, tak hanya sekali rapat yang akan digelar akhirnya batal karena tak kuorom. Padahal, rapat tersebut untuk membahas sejumlah agenda penting yang bersentuhan langsung dengan masyatakat.

Baca juga: Ketua DPRD Banjar Segel Ruang Paripurna, Rofiqi: Jangan-jangan Ini Ada Gerakan Gakirun

Dia pun mengaku heran dengan malasnya sebagian anggota Dewan di DPRD Banjar dalam mengkritik rapat.

"Perilaku anggota DPRD Kabupaten Banjar yang malas menghadiri rapat paripurna itu sebenarnya merugikan rakyat," jelasnya.

Sumber: Kompas.com (Penulis Kontributor Banjarmasin, Andi Muhammad Haswar | Editor Robertus Belarminus, Dita Angga Rusiana)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

10 Motor di Parkiran Rumah Kos di Semarang Hangus Terbakar, Diduga Korsleting

10 Motor di Parkiran Rumah Kos di Semarang Hangus Terbakar, Diduga Korsleting

Regional
1 Kg Sabu dan 500 Pil Ekstasi dari Malaysia Diamankan di Perairan Sebatik, Kurir Kabur

1 Kg Sabu dan 500 Pil Ekstasi dari Malaysia Diamankan di Perairan Sebatik, Kurir Kabur

Regional
Menyalakan 'Flare' Saat Nobar Timnas, 5 Pemuda Diamankan Polisi di Lampung

Menyalakan "Flare" Saat Nobar Timnas, 5 Pemuda Diamankan Polisi di Lampung

Regional
Sosok Rosmini Pengemis Marah-marah, Diduga ODGJ dan Dibawa Pulang Keluarganya

Sosok Rosmini Pengemis Marah-marah, Diduga ODGJ dan Dibawa Pulang Keluarganya

Regional
Komplotan Penjual Akun WhatsApp Judi 'Online' Ditangkap, Omzet Rp 5 Juta Per Hari

Komplotan Penjual Akun WhatsApp Judi "Online" Ditangkap, Omzet Rp 5 Juta Per Hari

Regional
Bukan Demo di Jalan Raya, SPSI Babel Kerahkan Ribuan Buruh ke Pantai Wisata

Bukan Demo di Jalan Raya, SPSI Babel Kerahkan Ribuan Buruh ke Pantai Wisata

Regional
Belum Ada Calon Lain, PKB Semarang Dukung Gus Yusuf Maju Pilkada Jateng

Belum Ada Calon Lain, PKB Semarang Dukung Gus Yusuf Maju Pilkada Jateng

Regional
Seorang Penumpang Kapal KMP Lawit Terjun ke Laut, Pencarian Masih Dilakukan

Seorang Penumpang Kapal KMP Lawit Terjun ke Laut, Pencarian Masih Dilakukan

Regional
Mabuk Saat Mengamen, 2 Anak Jalanan di Lampung Rampok Pengguna Jalan

Mabuk Saat Mengamen, 2 Anak Jalanan di Lampung Rampok Pengguna Jalan

Regional
'May Day', Buruh di Jateng Akan Demo Besar di Semarang

"May Day", Buruh di Jateng Akan Demo Besar di Semarang

Regional
Nobar Timnas Bareng Sandiaga di Solo, Gibran: Tak Bicara Politik

Nobar Timnas Bareng Sandiaga di Solo, Gibran: Tak Bicara Politik

Regional
Satgas Cartenz Duga KKB Penyerang Rumah Polisi dan Polsek Homeyo Kelompok Keni Tipagau

Satgas Cartenz Duga KKB Penyerang Rumah Polisi dan Polsek Homeyo Kelompok Keni Tipagau

Regional
Status Kepegawaian Belum Jelas, PPDI Kebumen Curhat ke Bupati

Status Kepegawaian Belum Jelas, PPDI Kebumen Curhat ke Bupati

Regional
Kesal 'Di-prank', Seorang Pemuda Aniaya Kakeknya

Kesal "Di-prank", Seorang Pemuda Aniaya Kakeknya

Regional
Nelayan di Merauke Papua Temukan Mayat dengan Kepala Sudah Terpisah

Nelayan di Merauke Papua Temukan Mayat dengan Kepala Sudah Terpisah

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com