Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER REGIONAL] Ba'asyir Ikut Upacara HUT ke-77 RI di Ngruki | Polisi di Palu Diduga Terima Suap Rp 4,4 M

Kompas.com - 18/08/2022, 05:50 WIB
Michael Hangga Wismabrata

Editor

KOMPAS.com - Berita Abu Bakar Baasyir saat menghadiri upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan ke-77 Indonesia di Pondok Pesantren Al Mukmun Ngruki, Sukoharjo, Jawa Tengah, Rabu (17/8/2022), menjadi sorotan.

Pendiri Ponpes Al Mukmin Ngruki itu tampak serius dan khidmat mengikuti upacara.

Sementara itu, berita oknum polisi di Palu, Sulawesi Tengah (Sulteng), diduga terima suap dari calon siswa (casis) bintara juga menyita perhatian.

Setidaknya ada 18 casis yang melakukan suap dengan jumlah total uang yang diterima Rp 4,4 miliar.

Berikut ini berita populer regional selengkapnya:

1. Ba'asyir ikut upacara HUT ke-77 RI

Pelaksanaan upacara bendera Merah Putih peringatan 17 Agustus di Pondok Pedantren Al Mukmin Ngruki, Sukoharjo, Jawa Tengah, Rabu (17/8/2022).KOMPAS.com/LABIB ZAMANI Pelaksanaan upacara bendera Merah Putih peringatan 17 Agustus di Pondok Pedantren Al Mukmin Ngruki, Sukoharjo, Jawa Tengah, Rabu (17/8/2022).

Ba'asyir mengikuti upacara yang dipimpin langsung Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy itu.

Usai upacara, Ba'asyir sempat mengungkapkan bahwa upacara tersebut yang pertama kali digelar di Ponpes Ngruki.

"Baru kali ini (upacara 17 Agustus) sejak (pondok) berdiri," kata Ba'asyir seusai mengikuti upacara bendera merah putih peringatan 17 Agustus di halaman pondok, Rabu.

Baca berita selengkapnya: Abu Bakar Ba'asyir Hadiri Upacara HUT ke-77 RI: Sejak Ponpes Berdiri, Ini Pertama Kali Digelar

2. Kasat Lantas Polres Madiun marahi wartawan

LEPAS BAJU DINAS--Kasat Lantas Polres Madiun Kota, AKP Dwi Jatmiko nekat melepas baju dinas saat emosi mengetahui tubuh istrinya dipegang tak sengaja oleh wartawan usai meliput HUT RI Ke-77 di Alun-Alun Kota Madiun, Jawa Timur, Rabu (17/8/2022). Perwira pertama Polres Madiun Kota itu melepas baju dinas dan meluapkan emosinya persis didepan Kantor SPKT Polres Madiun Kota.KOMPAS.COM/MUHLIS AL ALAWI LEPAS BAJU DINAS--Kasat Lantas Polres Madiun Kota, AKP Dwi Jatmiko nekat melepas baju dinas saat emosi mengetahui tubuh istrinya dipegang tak sengaja oleh wartawan usai meliput HUT RI Ke-77 di Alun-Alun Kota Madiun, Jawa Timur, Rabu (17/8/2022). Perwira pertama Polres Madiun Kota itu melepas baju dinas dan meluapkan emosinya persis didepan Kantor SPKT Polres Madiun Kota.

Kasat Lantas Polres Madiun Kota AKP Dwi Jatmiko emosi kepada salah satu wartawan yang diduga tak sengaja memegang tubuh istrinya.

Hal itu terjadi usai acara peringatan HUT RI Ke-77 di Alun-Alun Kota Madiun, Jawa Timur, Rabu (17/8/2022).

Perwira pertama Polres Madiun Kota itu bahkan sampai melepas baju dinas dan meluapkan emosinya di depan Kantor SPKT Polres Madiun Kota.

"Dia (wartawan) tinggal ngakui saya pegang pantatnya. Ini istri dan saya jaga. Ini tanggung jawab saya. Istri saya dipegang. Tinggal dia minta maaf sama saya kok susah sekali. Dan ayahnya dia menitipkan kepada saya," ujar Dwi.

Baca artikel selengkapnya: Tubuh Istri Terpegang Tak Sengaja oleh Wartawan, Kasat Lantas Kota Madiun Lepas Baju Dinas

3. Gibran minta maaf bendera gagal berkibar

Momen upacara kemerdekaan Republik Indonesia ke 77 di Kota Solo, Jawa Tengah, tidak dilaksanakan pengibaran bendera merah putih karena pengkait bendera merah putih lepas atau rusak. Hanya dibentangkan secara manual serta tetap diiringi lagu Indonesia Raya, Rabu (17/8/2022)KOMPAS.COM/Fristin Intan Sulistyowati Momen upacara kemerdekaan Republik Indonesia ke 77 di Kota Solo, Jawa Tengah, tidak dilaksanakan pengibaran bendera merah putih karena pengkait bendera merah putih lepas atau rusak. Hanya dibentangkan secara manual serta tetap diiringi lagu Indonesia Raya, Rabu (17/8/2022)

Insiden pengait bendera rusak membuat momen pengibaran bendera merah putih saat upacara HUT ke-77 RI di Stadion Sriwedari, Solo, batal.

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka meminta maaf atas insiden itu. Dirinya juga memberi semangat kepada anggota Paskibraka agar tidak kecewa.

"Pokoknya tetap jalan terus, kesalahan kecil tidak apa-apa, saya mohon maaf. (Perbaikan pengait) ya, untuk nanti sore. Harus tetap ada penurunan. Tadi ada yang rusak pengaitnya, tidak apa-apa," kata Gibran.

Baca berita selengkapnya: Gibran Minta Maaf Bendera Merah Putih Gagal Berkibar Saat Upacara HUT Ke-77 RI

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Malam Ini Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Malam Ini Berawan

Regional
Seorang Nenek Jatuh dan Diseret Jambret di Pekanbaru, 2 Pelaku Ditangkap

Seorang Nenek Jatuh dan Diseret Jambret di Pekanbaru, 2 Pelaku Ditangkap

Regional
Kronologi Operator Ekskavator di Tanah Datar Terseret Lahar Dingin Saat Bekerja

Kronologi Operator Ekskavator di Tanah Datar Terseret Lahar Dingin Saat Bekerja

Regional
Viral, Video Pedagang Duku Dipalak dan Tas Dirampas Preman di Lampung Tengah

Viral, Video Pedagang Duku Dipalak dan Tas Dirampas Preman di Lampung Tengah

Regional
Marinir Gadungan Tipu Mahasiswi di Lampung, Korban Diajak Menikah hingga Rugi Rp 2,8 Juta

Marinir Gadungan Tipu Mahasiswi di Lampung, Korban Diajak Menikah hingga Rugi Rp 2,8 Juta

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Buntut Pencemaran Laut, DKP Jateng Pastikan Tambak Udang di Karimunjawa Ditutup Tahun Ini

Buntut Pencemaran Laut, DKP Jateng Pastikan Tambak Udang di Karimunjawa Ditutup Tahun Ini

Regional
Kronologi 3 Pria di Demak Paksa Bocah 13 Tahun Berhubungan Badan dengan Pacar, Direkam lalu Diperkosa

Kronologi 3 Pria di Demak Paksa Bocah 13 Tahun Berhubungan Badan dengan Pacar, Direkam lalu Diperkosa

Regional
[POPULER REGIONAL] Polemik Jam Operasional Warung Madura | Cerita di Balik Doa Ibu Pratama Arhan

[POPULER REGIONAL] Polemik Jam Operasional Warung Madura | Cerita di Balik Doa Ibu Pratama Arhan

Regional
Sebelum Lawan Korsel, Arhan Pratama Sempat 'Video Call' Ibunda

Sebelum Lawan Korsel, Arhan Pratama Sempat "Video Call" Ibunda

Regional
Akhir Pelarian Renternir yang Balik Nama Sertifikat Tanah Peminjamnya untuk Agunan Bank

Akhir Pelarian Renternir yang Balik Nama Sertifikat Tanah Peminjamnya untuk Agunan Bank

Regional
Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Korsleting Genset, Kapal Nelayan di Bangka Terbakar dan Karam, 5 ABK Lompat ke Laut

Regional
Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Kenal di Facebook, Bocah SMP Dibawa Kabur Seorang Pemuda, Berkali-kali Dilecehkan dan Diajak Ngamen

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com