Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kronologi Wanita di Pematangsiantar Tewas Mengenaskan Dibunuh Pacar

Kompas.com - 11/07/2022, 19:34 WIB
Teguh Pribadi,
Reni Susanti

Tim Redaksi

PEMATANGSIANTAR, KOMPAS.com - Seorang pria bernama Liharmansyah Saragih (27) tega membunuh pacarnya Rosida Damanik (28) di sebuah lokasi pemandian, Minggu (10/7/2022).

 

Usai melampiaskan amarahnya, LS mendatangi Polsek Martoba menceritakan perbuatannya kepada seorang anggota polisi.

 

Kasat Reskrim Polres Siantar, AKP Banuara Manurung mengatakan, LS dan korban menjalani hubungan pacaran lebih dari setahun.

 

Sebelum kejadian, RD bersama pria lain di dalam kamar kos korban, pada Minggu sekitar pukul 03.00 WIB dini hari.

 

Baca juga: Dituduh Selingkuh, Wanita di Simalungun Tewas Mengenaskan Dibunuh Pacar

  

RD dan LS menyewa kos di Jalan Rondahaim, Tanjung Pinggir, Siantar Martoba. Kamar kos korban dan pelaku bersebelahan.

 

“Pelaku sedang tidur-tiduran di kamar kos-kosannya. Pelaku ada mendengarkan suara ngos-ngosan dan suara mendesah antara korban dan laki-laki yang tidak dikenalnya itu," kata Banuara dalam keterangan tertulis, Senin (11/7/2022).

 

Mendengarkan suara-suara itu, pelaku tidak bisa tidur. Pelaku hanya bisa menangis dan merenung di dalam kamarnya. 

 

Pada hari yang sama, sekitar pukul 11.30 WIB, RD dan teman prianya keluar dari kamar kosan untuk makan bersama. Selanjutnya, pria tersebut kembali mengantar RD ke kosannya.

 

Tak lama setelah itu, LS dan RD bertemu di kosan. LS mengajak RD ke sebuah pemandian alam Pulau Batu di Jalan Sibatu batu, Kelurahan Bah Sorma, Siantar Sitalasari. 

 

Korban setuju, LS mempersiapkan tas berisi baju, celana, sabun dan handuk. Keduanya berangkat mengendarai angkutan umum, dan berjalan kaki ke pemandian. LS dan RD tiba sekitar pukul 13.00 WIB.

 

“Namun di dalam tas tersebut sudah ada pisau cutter yang sudah lama berada di dalam tas tersebut,” katanya.

 

Baca juga: Polisi Gelar Rekonstruksi Kasus Pembunuhan Pengusaha Papan Bunga di Lampung

 

Masih kata Banuara, LS sempat bertanya soal hubungannya dengan RD dan rencana ke jenjang pernikahan. Namun sang pacar diam sejenak lalu membalas pertanyaan itu dengan kata-kata kotor seraya menampar kepala LS. 

 

“Posisi pelaku pada saat itu dalam keadaan jongkok sedangkan korban dalam keadaan berdiri berhadapan. Selanjutnya pelaku berdiri dan langsung menjambak rambut korban dengan menggunakan kedua tangannya, dan dibalas oleh korban kembali menjambak rambut pelaku,” katanya.

 

Saat keduanya terlibat perkelahian, RD sempat menggigit jempol jari sebelah kanan pelaku. Setelah gigitan terlepas, pelaku langsung mencekik leher korban.

 

Korban akhirnya lemas lalu terjatuh di atas tanah dalam posisi terlentang. Selanjutnya LS mengambil pisau cutter dari dalam tasnya dan menyayat leher korban sebanyak 3 kali hingga pisau cutter patah.

 

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Diduga Dipukuli Anak Kandung Pakai Kursi, Ibu di Palembang: Lama-lama Saya Bisa Mati karena Dia

Diduga Dipukuli Anak Kandung Pakai Kursi, Ibu di Palembang: Lama-lama Saya Bisa Mati karena Dia

Regional
Marliah Kaget Tiba-tiba Jadi WNA Malaysia, Padahal Tak Pernah ke Luar Negeri

Marliah Kaget Tiba-tiba Jadi WNA Malaysia, Padahal Tak Pernah ke Luar Negeri

Regional
Marliah Kaget Tiba-tiba Jadi WNA Malaysia, Padahal Tak Pernah ke Luar Negeri

Marliah Kaget Tiba-tiba Jadi WNA Malaysia, Padahal Tak Pernah ke Luar Negeri

Regional
Sebelum Mutilasi Istrinya, Tarsum Sempat Titipkan Anak dan Ingin Merantau ke Kalimantan

Sebelum Mutilasi Istrinya, Tarsum Sempat Titipkan Anak dan Ingin Merantau ke Kalimantan

Regional
Banjir di Sulsel Tewaskan Belasan Orang, Mitigasi Risiko Dipertanyakan

Banjir di Sulsel Tewaskan Belasan Orang, Mitigasi Risiko Dipertanyakan

Regional
Viral, Video Polisi Razia Kosmetik di Sekolah, Polda Lampung Sebut Misinformasi

Viral, Video Polisi Razia Kosmetik di Sekolah, Polda Lampung Sebut Misinformasi

Regional
Seorang Pria Hilang Diterkam Buaya di Sungai Bele NTT, Tim SAR Lakukan Pencarian

Seorang Pria Hilang Diterkam Buaya di Sungai Bele NTT, Tim SAR Lakukan Pencarian

Regional
Terdampak Kasus Timah, 2 Pabrik Sawit di Babel Berhenti Operasional

Terdampak Kasus Timah, 2 Pabrik Sawit di Babel Berhenti Operasional

Regional
Warga Aceh Utara Diduga Tewas Dianiaya Polisi, Wakapolres: Tidak Ada Pemukulan

Warga Aceh Utara Diduga Tewas Dianiaya Polisi, Wakapolres: Tidak Ada Pemukulan

Regional
Kasus Pembunuhan di Sukabumi, Pelaku Mengaku Membela Diri karena Dipaksa Berhubungan Badan

Kasus Pembunuhan di Sukabumi, Pelaku Mengaku Membela Diri karena Dipaksa Berhubungan Badan

Regional
Bandara Sam Ratulangi Kembali Dibuka, 25 Pesawat Dijadwalkan Terbang Hari Ini

Bandara Sam Ratulangi Kembali Dibuka, 25 Pesawat Dijadwalkan Terbang Hari Ini

Regional
Tertimpa Tembok Roboh, Kakak Beradik di Ende Tewas

Tertimpa Tembok Roboh, Kakak Beradik di Ende Tewas

Regional
Hadir dengan Tema Niscala, Semarang Night Carnival 2024 Tampilkan 4 Unsur Budaya

Hadir dengan Tema Niscala, Semarang Night Carnival 2024 Tampilkan 4 Unsur Budaya

Regional
Meriahnya 'Semarang Night Carnival', Pamerkan Empat Unsur Budaya di Kota Lumpia

Meriahnya "Semarang Night Carnival", Pamerkan Empat Unsur Budaya di Kota Lumpia

Regional
Pengakuan Ibu Potong Tangan Anaknya di Kupang, Merasa Kerasukan Lalu Ambil Pisau

Pengakuan Ibu Potong Tangan Anaknya di Kupang, Merasa Kerasukan Lalu Ambil Pisau

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com