Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Didatangi Quartararo hingga Espargaro, Konter Pulsa di Mandalika Bikin Jargon “Outlet-nya Para Pebalap”

Kompas.com - 18/03/2022, 05:25 WIB
Reza Kurnia Darmawan

Editor

KOMPAS.com - Sebuah konter pulsa yang berada di Jalan Pariwisata, Kuta, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, ibarat ketiban durian runtuh.

Karena lokasinya berdekatan dengan Pertamina Mandalika Street Circuit, konter bernama Moonstar Cell ini didatangi pebalap MotoGP dan tim offisialnya.

Sejak tes pramusim pada Februari 2022 hingga jelang hari-H Pertamina Grand Prix of Indonesia, sejumlah pebalap MotoGP pernah berbelanja di konter tersebut.

Mereka adalah Fabio Quartararo, Aleix Espargaro, Raul Fernandez, dan Remy Gardner.

Pemilik Moonstar Cell Lalu Heryansa Febriawan mengatakan, para pebalap tersebut datang untuk membeli kartu seluler.

Baca juga: Pebalap MotoGP Fabio Quartararo Beli Kartu Perdana di Konter Pulsa, Diserbu Anak-anak Penjual Gelang

Yang terbaru adalah saat pebalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, mendatangi konter pulsanya lagi pada Selasa (15/3/2022).

"Pukul 11.00 Wita mereka berkunjung ke sini untuk membeli SIM card. Mungkin dia senang ya akhirnya kembali ke sini soalnya pelayanannya cepat," ujarnya, Selasa, dikutip dari Tribunnews.

Pria yang kerap disapa Rian ini mengaku senang konternya kembali dikunjungi juara dunia MotoGP 2021 tersebut.

Sebelumnya, Quartararo sempat mengunjungi konter pulsa Rian saat tes pramusim MotoGP di Sirkuit Mandalika.

"Ya intinya senang bisa dipercaya lagi. Soalnya sulit kan mendapatkan kepercayaan, apalagi dari sosok seperti Quartararo," ucapnya.

Rian menuturkan, Quartaro dan tiga rekannya berbelanja di konternya selama 15 menit.

Baca juga: Cerita Febriawan, Tak Menyangka Pebalap MotoGP Fabio Quartararo Belanja di Gerai Ponselnya

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gempa Magnitudo 5,2 Guncang Wilayah Lumajang

Gempa Magnitudo 5,2 Guncang Wilayah Lumajang

Regional
Wilayah Rawan Banjir Kiriman Malaysia Jadi Sasaran TMMD, Kodim 0911/NNK Siapkan Lahan Pangan

Wilayah Rawan Banjir Kiriman Malaysia Jadi Sasaran TMMD, Kodim 0911/NNK Siapkan Lahan Pangan

Regional
6 WNI Jadi Tersangka Penyelundupan WN China ke Australia

6 WNI Jadi Tersangka Penyelundupan WN China ke Australia

Regional
Korban Tungku Meledak di Lampung Bertambah Jadi 4 Orang, Polisi Selidiki Penyebabnya

Korban Tungku Meledak di Lampung Bertambah Jadi 4 Orang, Polisi Selidiki Penyebabnya

Regional
Pilkada Demak: Dua Orang Mendaftar ke Gerindra, Ada yang Diantar Klub Sepak Bola

Pilkada Demak: Dua Orang Mendaftar ke Gerindra, Ada yang Diantar Klub Sepak Bola

Regional
Nekat Rebut Kalung Emas Lansia, Jambret di Brebes Babak Belur Dihakimi Massa

Nekat Rebut Kalung Emas Lansia, Jambret di Brebes Babak Belur Dihakimi Massa

Regional
Mawar Camp Gunung Ungaran di Semarang: Daya Tarik, Aturan, dan Harga Tiket

Mawar Camp Gunung Ungaran di Semarang: Daya Tarik, Aturan, dan Harga Tiket

Regional
Tak Hafal Lagu Indonesia Raya Saat Bikin KTP, Gadis di Nunukan Mengaku Dilecehkan ASN Disdukcapil

Tak Hafal Lagu Indonesia Raya Saat Bikin KTP, Gadis di Nunukan Mengaku Dilecehkan ASN Disdukcapil

Regional
Sabtu, Wali Kota Semarang Bakal Daftar Pilkada 2024 di DPC PDI-P

Sabtu, Wali Kota Semarang Bakal Daftar Pilkada 2024 di DPC PDI-P

Regional
Polisi Tangkap Preman yang Acak-acak Salon Kecantikan di Serang Banten

Polisi Tangkap Preman yang Acak-acak Salon Kecantikan di Serang Banten

Regional
Rumah Pembunuh Pelajar SMK Diserang Puluhan Massa Bersenjata Parang

Rumah Pembunuh Pelajar SMK Diserang Puluhan Massa Bersenjata Parang

Regional
Maju Bakal Calon Wakil Wali Kota Semarang, Ade Bhakti Mendaftar ke PDI-P

Maju Bakal Calon Wakil Wali Kota Semarang, Ade Bhakti Mendaftar ke PDI-P

Regional
Teka-teki Pria Ditemukan Terikat dan Berlumpur di Semarang, Korban Belum Sadarkan Diri

Teka-teki Pria Ditemukan Terikat dan Berlumpur di Semarang, Korban Belum Sadarkan Diri

Regional
Menikah Lagi, Pria di Sumsel Luka Bakar Disiram Air Keras oleh Istrinya

Menikah Lagi, Pria di Sumsel Luka Bakar Disiram Air Keras oleh Istrinya

Regional
Duduk Perkara Rektor Unri Laporkan Mahasiswa yang Kritik Soal UKT

Duduk Perkara Rektor Unri Laporkan Mahasiswa yang Kritik Soal UKT

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com