Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Tangkap 9 Pelaku Pembakaran Double O Sorong, Ini Perannya

Kompas.com - 29/01/2022, 15:43 WIB
Maichel,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

SORONG,KOMPAS.com - Polisi berhasil menangkap 9 pelaku pembakaran tempat hiburan malam (THM) Double O Sorong.

Kapolda Papua Barat Irjen Pol Tornagogo Sihombing mengatakan, pembakaran di Double O Sorong berawal ketika TR mengunjungi diskotek tersebut pada Minggu (23/1/2022).

Di hari Minggu itu, terjadi penganiayaan antara TR dengan pengunjung lain maupun kelompok tertentu. Masalah berlarut hingga puncaknya terjadi pada Selasa (25/1/2022).

Baca juga: Kronologi Tewasnya 18 Orang di Double O Sorong, Selamatkan Diri ke Lantai 2 hingga Terjebak Kobaran Api

"Puncaknya itu tanggal 24 (Januari) malam menjelang dini hari, terjadi penyerangan beberapa warga yang masuk ke tempat hiburan malam dan berdampak pada adanya kasus pembunuhan seorang inisial KM," kata Tornagogo saat melakukan konferensi pers di Mapolresta Sorong pada Sabtu (29/1/2022).

"Hal itu menghasilkan persoalannya semakin panjang. Dan banyaknya massa yang masuk ke lokasi diskotek Double O, berdampak pada adanya kasus pembakaran disitu," sambungnya.

Tornagogo menambahkan, dalam kasus pembunuhan di tanggal 24 Januari 2022, dua orang tersangka berinisial TL dan R ditangkap pada Kamis (27/1/2022).

"Kemudian pada hari ini kami berhasil mengungkap 9 pelaku pembakaran THM Double O. Sejak kemarin, kita secara insentif melakukan penyelidikan mengembangkan kasus ini," kata dia.

Adapun peran masing-masing pelaku adalah sebagai berikut:

  • Pelaku inisial AA, sebagai pelempar dan penyerangan terhadap tempat hiburan malam Double O
  • FM, perannya masuk ke dalam diskotek Dobule O melempar bensin ke sofa kemudian membakarnya. Api menjalar ke dinding DO
  • HW, perannya membawa parang dan merusak mobil yang sedang parkir di halaman DO kemudian membalikkan mobil dan membakarnya,
  • KH, perannya membantu HW membalikkan mobil
  • AAF, berperan memecahkan kaca diskotek Double O dan kaca mobil untuk melihat orang yang mereka cari,
  • IR, berperan melempari diskotek Duble O
  • JF, perannya merusak pangkalan ojek dan merusak Double O,
  • AR, perannya sebagai provokator pembakaran
  • RR, perannya menyiapkan senjata tajam seperti samurai dan parang

Baca juga: Sosok Ananin, Penari Asal Pangandaran yang Tewas Saat Bentrokan di Double O Sorong

Saat ini Tornagogo masih melakukan pengejaran sejumlah pelaku yang diduga sebagai provokator pembakaran.

Dia berharap, semua pihak yang menjadi pelaku provokator dapat menyerahkan diri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pelni Hentikan Pelayaran Rute Bintan-Natuna Selama Sekitar 20 Hari

Pelni Hentikan Pelayaran Rute Bintan-Natuna Selama Sekitar 20 Hari

Regional
Tergiur Upah Rp 3 Juta, Tukang Nasi Goreng Jadi Kurir Narkoba

Tergiur Upah Rp 3 Juta, Tukang Nasi Goreng Jadi Kurir Narkoba

Regional
Pria Bacok Tetangga di Banyuwangi, Ngamuk Halaman Gudang Jadi Lokasi Parkir Tahlilan

Pria Bacok Tetangga di Banyuwangi, Ngamuk Halaman Gudang Jadi Lokasi Parkir Tahlilan

Regional
Jokowi Makan Malam di Kampung Melayu Lombok, Pesan Nasi Goreng Istimewa

Jokowi Makan Malam di Kampung Melayu Lombok, Pesan Nasi Goreng Istimewa

Regional
Ada Sengketa, KPU Tunda Penetapan 5 Caleg Terpilih di Sumbar

Ada Sengketa, KPU Tunda Penetapan 5 Caleg Terpilih di Sumbar

Regional
Imbas Letusan Gunung Ruang, 1.324 Warga Dievakuasi Keluar dari Pulau Tagulandang

Imbas Letusan Gunung Ruang, 1.324 Warga Dievakuasi Keluar dari Pulau Tagulandang

Regional
Pencarian Dihentikan, 2 Penambang Tertimbun Galian Batu Bara Dinyatakan Hilang

Pencarian Dihentikan, 2 Penambang Tertimbun Galian Batu Bara Dinyatakan Hilang

Regional
Gunung Ruang Keluarkan Asap Setinggi 600 Meter

Gunung Ruang Keluarkan Asap Setinggi 600 Meter

Regional
Kisah Relawan Tagana Sumbawa, 14 Tahun Berada di Garda Depan Bencana Tanpa Asuransi

Kisah Relawan Tagana Sumbawa, 14 Tahun Berada di Garda Depan Bencana Tanpa Asuransi

Regional
14 Mobil Damkar Berjibaku Bersihkan Bandara Sam Ratulangi dari Debu Gunung Ruang

14 Mobil Damkar Berjibaku Bersihkan Bandara Sam Ratulangi dari Debu Gunung Ruang

Regional
TKA di Kepri Wajib Bayar Restribusi 100 Dolar AS Tiap Bulan

TKA di Kepri Wajib Bayar Restribusi 100 Dolar AS Tiap Bulan

Regional
Aksi 'May Day' di Semarang Ricuh, Polisi Semprotkan Water Canon Saat Gerbang Didobrak Massa

Aksi "May Day" di Semarang Ricuh, Polisi Semprotkan Water Canon Saat Gerbang Didobrak Massa

Regional
Ayah di Manggarai Timur Diduga Cabuli Anak Kandung sampai Melahirkan

Ayah di Manggarai Timur Diduga Cabuli Anak Kandung sampai Melahirkan

Regional
Daftar ke 4 Parpol, Pj Walkot Bodewin Siap Bertarung di Pilkada Ambon

Daftar ke 4 Parpol, Pj Walkot Bodewin Siap Bertarung di Pilkada Ambon

Regional
Culik Warga, Anggota Geng Motor di Lhokseumawe Ditangkap

Culik Warga, Anggota Geng Motor di Lhokseumawe Ditangkap

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com