Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Derbi Mataram, Gibran dan Wali Kota Yogyakarta Bertukar Jersey

Kompas.com - 07/10/2021, 18:16 WIB
Wisang Seto Pangaribowo,
Khairina

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Jelang derbi Mataram dalam lanjutan Liga 2 Liga Indonesia penyisihan Grup C, Wali Kota Solo dan Wali Kota Yogyakarta saling bertukar jersey Persis Solo dan PSIM Yogyakarta.

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mendapatkan jersey PSIM dengan nomor punggung 265, nomor itu sesuai dengan usia Kota Yogyakarta yang berulang tahun pada 7 Oktober.

Sedangkan Wali Kota Yogyakarta Haryadi Suyuti mendapatkan jersey Persis Solo polos tidak ada nomor punggung.

Wali Kota Yogyakarta Haryadi Suyuti mengatakan, makna dari saling bertukar jersey klub kebanggan kota masing-masing adalah bentuk persahabatan.

"Kalau dua wali kota sudah yang satu megang jersey-nya Solo, beliau memegang jerseynya PSIM itu menunjukan kalau kita persahabatan," kata Haryadi, Kamis (7/10/2021).

Baca juga: 2 Atlet Panjat Tebing Putri Asal Blora Raih Emas di PON Papua

Haryadi menambahkan dalam pertemuan dengan Gibran, pihaknya membahas tiga agenda.

Pertama, melakukan kembali kerja sama daerah antara Pemerintah Kota Yogyakarta dan Pemerintah Surakarta.

"Kedua kami sebagai tuan rumah expo dalam rangka smart city tanggal 14. Pemberitahuan sekaligus undangan kepada beliau untuk bisa hadir di Yogyakarta  dan  kita nyinggung mengenai rencana jadwal liga yang mempertemukan antara Persis Solo dan PSIM," kata Haryadi.

Ia berharap laga derbi Mataram itu dapat berjalan dengan lancar dan dapat menunjukkan persahabatan antar kedua kota mengingat Yogyakarta dan Solo merupakan aglomerasi perkotaan.

"Harapannya semua berjalan dengan baim lancar penuh persahabatan penuh. Karena pada hakikatnya Jogja-Solo adalah aglomerasi perkotaan, dan ini tidak terpisahkan," kata dia.

Baca juga: Polisi Tangkap Pria Pemerkosa 2 Bocah 12 Tahun di Demak yang Diikat dengan Lakban

Sementara Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka menyampaikan, terkait dengan derbi Mataram ini dapat berjalan dengan lancar.

Gibran mengimbau kepada seluruh suporter baik itu suporter Persis Solo dan PSIM Yogyakarta agar menonton laga derbi di rumah masing-masing.

"Tadi juga sudah disinggung juga masalah pertandingan liga 2 antara Persis dan PSIM ini harapannya berjalan dengan lancar. Ini saya sarankan juga untuk temen-temen dari fans PSIM dan Persis tetap nonton di rumah saja itu saja," kata dia.

Gibran yang juga anak Sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) ini juga menjamin keamanan bagi para pemain PSIM yang bertandang ke Solo.

"Kami sebagai tuan rumah mesti menjamin keamanan seluruh peserta klub yang tergabung di Grup C liga 2 yang ada di Solo. Sejauh ini aman-aman saja kok," kata dia.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dugaan Malapraktik di Banjarmasin, Anggota Tubuh Terpisah Saat Dilahirkan

Dugaan Malapraktik di Banjarmasin, Anggota Tubuh Terpisah Saat Dilahirkan

Regional
Lewat Explore South Sumatera Expo 2024, Pj Gubernur Fatoni Promosikan Potensi Wisata hingga Seni Budaya Sumsel

Lewat Explore South Sumatera Expo 2024, Pj Gubernur Fatoni Promosikan Potensi Wisata hingga Seni Budaya Sumsel

Regional
Raih Gelar Doktor, Walkot Semarang Lulus dengan Predikat Summa Cum Laude

Raih Gelar Doktor, Walkot Semarang Lulus dengan Predikat Summa Cum Laude

Regional
Gibran Sebut Prabowo Rangkul Tokoh di Luar Koalisi Pilpres 2024

Gibran Sebut Prabowo Rangkul Tokoh di Luar Koalisi Pilpres 2024

Regional
Sosok Supriyanto Pembunuh Kekasih di Wonogiri, Residivis Kasus Pembunuhan dan KDRT

Sosok Supriyanto Pembunuh Kekasih di Wonogiri, Residivis Kasus Pembunuhan dan KDRT

Regional
Dorong Pemberdayaan Keluarga, Pj Ketua TP-PKK Sumsel Lantik Ketua Pembina Posyandu Kabupaten dan Kota Se-Sumsel

Dorong Pemberdayaan Keluarga, Pj Ketua TP-PKK Sumsel Lantik Ketua Pembina Posyandu Kabupaten dan Kota Se-Sumsel

Kilas Daerah
Di Hadapan Mendagri Tito, Pj Agus Fatoni Sebut Capaian Ekonomi di Sumsel Sudah Baik

Di Hadapan Mendagri Tito, Pj Agus Fatoni Sebut Capaian Ekonomi di Sumsel Sudah Baik

Regional
Bea Cukai Yogyakarta Berikan Izin Tambah Lokasi Usaha ke Produsen Tembakau Iris

Bea Cukai Yogyakarta Berikan Izin Tambah Lokasi Usaha ke Produsen Tembakau Iris

Regional
Blusukan ke Rusun Muara Baru, Gibran: Salah Satu Tempat yang Paling Padat

Blusukan ke Rusun Muara Baru, Gibran: Salah Satu Tempat yang Paling Padat

Regional
Pura-pura Servis Jam, Pasutri di Semarang Sikat HP Samsung S23 Ultra

Pura-pura Servis Jam, Pasutri di Semarang Sikat HP Samsung S23 Ultra

Regional
4 Kapal Ikan di Cilacap Terbakar, Kerugian Capai Miliaran Rupiah

4 Kapal Ikan di Cilacap Terbakar, Kerugian Capai Miliaran Rupiah

Regional
3.617 Wajib Pajak Magelang Gratis PBB, Berikut Syaratnya

3.617 Wajib Pajak Magelang Gratis PBB, Berikut Syaratnya

Regional
Saat Doa Ibu Mengiringi Pratama Arhan Bertanding...

Saat Doa Ibu Mengiringi Pratama Arhan Bertanding...

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Tengah Malam Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok : Tengah Malam Berawan

Regional
Viral Keluhan Soal Kenaikan UKT Unsoed, Mahasiswa Merasa Ditodong

Viral Keluhan Soal Kenaikan UKT Unsoed, Mahasiswa Merasa Ditodong

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com