Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rakyat Bantu Rakyat, Sairun Bagikan 1.000 Nasi Bungkus di Pasar Saat Rayakan Wisuda

Kompas.com - 07/08/2021, 08:30 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Moh Tete Sairun, mahasiswa Faklutas Suhuludin IAIN Ambon merayakan wisudanya dengan membagikan seribu nasi bungkus untuk pedagang kaki lima hingga tukang becak yang ada di pasar.

Ia membagikan nasi bungkus tersebut seusai wisuda online pada Kamis (5/8/2021) pagi.

Nasi bungkus tersebut dimasak sendiri oleh Sairun dan teman-temannya. Untuk tahap pertama, ada 250 nasi bungkus yang dibagikan di kawasan Pasar Batu Merah dan Pasar Mardika Ambon.

Baca juga: Cerita Sairun Rayakan Wisuda di Jalanan, Berbagi Makanan kepada PKL hingga Tukang Becak

“Setelah mengikuti wisuda via online saya dan beberapa teman langsung ke rumah salah kerabat saya untuk mengambil makanan yang kami masak di situ,” kata Sairun kepada Kompas.com, Jumat (6/8/2021).

“Itu makanan kita masak sendiri. Rencananya kita bagi 1.000 bungkus tapi kemarin kita baru bagi 250 bungkus, nanti kita bagi lagi,” katanya.

Patungan hingga Rp 2 juta

Wisudawan IAIN Ambon, Moh Tete Sairun merayakan syukuran wisuda sarjananya dengan cara membagi makanan ke pedagang asongan, tukang ojek, pengayuh becak di kawasan Pasar Batu Merah Ambon, Kamis (5/8/2021)Moh Tete Sairun Wisudawan IAIN Ambon, Moh Tete Sairun merayakan syukuran wisuda sarjananya dengan cara membagi makanan ke pedagang asongan, tukang ojek, pengayuh becak di kawasan Pasar Batu Merah Ambon, Kamis (5/8/2021)
Sairun bercerita perayaan wisada tesebut tak hanya inisiatif sendiri, namun juga didukung oleh sejumlah teman.

Untuk membeli bahan makanan, mereka patungan hingga terkumpul dan Rp 2 juta.

“Kita patungan, teman-teman juga membantu saya lalu kita beli bahannya, ya sekitar Rp 2 juta lebih,” ujarnya.

Nasi bungkus yang dibawa dengan becak tersebut dibagikan kepada pedagang asongan, tukang ojek, buruh hingga tukang becak yang mereka temui di pasar.

Baca juga: Saat Bagikan Nasi Bungkus, Wagub Sumut Temukan Warga Aceh yang Tinggal di Kolong Jembatan

“Kebetulan teman-teman juga mendukung sehingga diputuskan acaranya seperti itu,” katanya.

Menurutnya, penerapan PPKM sangat berdampak kepada pedagang kecil, tukang becak, buruh di pasar, dan tukang ojek.

“Karena itu saya ingin berbagi dengan mereka, saya ingin mereka juga ikut bahagia, karena kita tahu selama penerapan PPKM ini mereka sangat kesulitan,” ujarnya.

Saat membagikan nasi bungkus, Sairun membawa papan yang bertuliskan rakyat bantu rakyat.

Baca juga: Keliling Bawa Nasi Bungkus, Prajurit TNI Sasar Warga Terdampak PPKM di Pekanbaru

Bukan aksi sosial yang pertama

Wisudawan IAIN Ambon, Moh Tete Sairun merayakan syukuran wisuda sarjananya dengan cara membagi makanan ke pedagang asongan, tukang ojek, pengayuh becak di kawasan Pasar Batu Merah Ambon, Kamis (5/8/2021)Moh Tete Sairun Wisudawan IAIN Ambon, Moh Tete Sairun merayakan syukuran wisuda sarjananya dengan cara membagi makanan ke pedagang asongan, tukang ojek, pengayuh becak di kawasan Pasar Batu Merah Ambon, Kamis (5/8/2021)
Aksi sosial yang dilakukan Sairun bukan pertama. Sejak tahun 2018, ia sudah aktif menjadi relawan kemanusiaan di Komunitas Maluku Peduli.

Ia juga terlibat dalam kegiatan sosial untuk korban bencana di Maluku seperti saat gempa magnitudo 6,9 pada tahun 2019.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

8 Orang di Dompu Dilarikan ke Puskesmas Usai Digigit Anjing Diduga Rabies

8 Orang di Dompu Dilarikan ke Puskesmas Usai Digigit Anjing Diduga Rabies

Regional
Kapal Terbakar dan Terdampar di Wakatobi, Polisi: Kami Sudah Menghubungi Owner-nya

Kapal Terbakar dan Terdampar di Wakatobi, Polisi: Kami Sudah Menghubungi Owner-nya

Regional
Daftar 50 Caleg DPRD Kabupaten Serang Terpilih, KPU: Wajib Lapor Harta Kekayaan Sebelum Dilantik

Daftar 50 Caleg DPRD Kabupaten Serang Terpilih, KPU: Wajib Lapor Harta Kekayaan Sebelum Dilantik

Regional
Siswa SMP di Aceh Curi Sepeda Motor Polisi, 'Sparepart' Dibongkar lalu Dijual

Siswa SMP di Aceh Curi Sepeda Motor Polisi, "Sparepart" Dibongkar lalu Dijual

Regional
Presiden Jokowi Cek Harga Sembako Saat Kunjungi Pasar Seketeng Sumbawa

Presiden Jokowi Cek Harga Sembako Saat Kunjungi Pasar Seketeng Sumbawa

Regional
Copot Pegawai yang Terlibat Perdagangan Satwa Ilegal di Kalimantan, Bea Cukai: Ini Tidak Terkait Instansi

Copot Pegawai yang Terlibat Perdagangan Satwa Ilegal di Kalimantan, Bea Cukai: Ini Tidak Terkait Instansi

Regional
Janjikan Rp 200.000 ke Pemilih, Caleg di Dumai Divonis 8 Bulan Penjara

Janjikan Rp 200.000 ke Pemilih, Caleg di Dumai Divonis 8 Bulan Penjara

Regional
Sah! Ini Daftar Nama Anggota DPRD Kabupaten Purworejo 2024-2029

Sah! Ini Daftar Nama Anggota DPRD Kabupaten Purworejo 2024-2029

Regional
Hakim Tolak Gugatan Wanprestasi Almas Tsaqibbirru kepada Gibran

Hakim Tolak Gugatan Wanprestasi Almas Tsaqibbirru kepada Gibran

Regional
Gelora Tak Ingin PKS Gabung Koalisi Prabowo, Gibran: Keputusannya Tunggu Pak Presiden Terpilih

Gelora Tak Ingin PKS Gabung Koalisi Prabowo, Gibran: Keputusannya Tunggu Pak Presiden Terpilih

Regional
Sukseskan PON 2024, Pemprov Sumut Manfaatkan TI untuk Pendaftaran hingga Logistik

Sukseskan PON 2024, Pemprov Sumut Manfaatkan TI untuk Pendaftaran hingga Logistik

Regional
2 Caleg PDI-P Magelang Mengundurkan Diri meski Terpilih Pemilu, Siapa Mereka?

2 Caleg PDI-P Magelang Mengundurkan Diri meski Terpilih Pemilu, Siapa Mereka?

Regional
Daftar 100 Caleg DPRD Banten Terpilih Hasil Pemilu 2024

Daftar 100 Caleg DPRD Banten Terpilih Hasil Pemilu 2024

Regional
Bupati dan Wabup Daftar Pilkada Ogan Ilir 2024 di 7 Partai Politik

Bupati dan Wabup Daftar Pilkada Ogan Ilir 2024 di 7 Partai Politik

Regional
Saat Pratama Arhan Kembali Tersenyum Usai Indonesia Ditekuk Uzbekistan...

Saat Pratama Arhan Kembali Tersenyum Usai Indonesia Ditekuk Uzbekistan...

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com