Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sepeda Motor Tergelincir, 3 Orang Jatuh ke Bendungan, 1 Tewas, 2 Terluka 

Kompas.com - 21/11/2020, 11:21 WIB
Nansianus Taris,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

RUTENG, KOMPAS.com - Tiga orang pemuda yang membonceng 1 sepeda motor terjatuh di kolam bendungan Wae Ces Ruteng, Kecamatan Langke Rembong, Kabupaten Manggarai, NTT, Jumat (20/11/2020).

Kasubag Humas Polres Manggarai Ipda Bagus Suhartono, menuturkan, 3 pemuda yang jatuh ke kolam bendungan tersebut berasal dari Tolok, Desa Lenang, Kecamatan Poco Ranaka, Kabupaten Manggarai Timur.

Ketiganya terjatuh saat menaiki sepeda motor Yamaha Jupiter MX EB 3453 PB menuju rumah keluarga di Ruteng, pukul 16.30 Wita.

Baca juga: Suami Temukan Nikmatur Rohmah Tewas Bersimbah Darah di Rumah, Diduga Dibunuh

"Ketiganya melintasi tepi bendungan. Motor mereka tergelincir dan jatuh ke kolam dengan motor. Akibatnya 1 orang meninggal dunia, 2 orang lainnya terluka," kata Bagus dalam rilis tertulis yang diterima Kompas.com, Sabtu pagi.

Bagus menyebut, awalnya warga sekitar tidak mengetahui ada orang yang terjatuh ke kolam tersebut. Warga mengetahui setelah salah satu dari korban sempat berteriak minta tolong.

"Dengar itu, warga setempat mengevakuasi korban dan langsung ke RSUD Mben Boi Ruteng," ungkap Bagus.

Bagus mengatakan, berdasarkan hasil pemeriksaan dokter, 1 korban yang tewas atas nama Dionisius Karjo disebabkan masuknya air ke dalam paru-paru.

Baca juga: Dua Warga di Papua Diduga Ditembak KKB, 1 Tewas, 1 Kritis

Sementara, kedua korban lainnya yakni Stefanus Habun dan Hendrikus Muliadi terluka akibat benturan. 

Bagus menerangkan, sampai saat ini jenazah korban masih berada di ruangan jenazah di RSUD Mben Mboi Ruteng, sambil menunggu pihak keluarga dari Kecamatan Pocoranaka, Kabupaten Manggarai Timur, sementara dalam perjalanan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com