Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cucu Pendiri NU Naik Becak Saat Daftar ke KPU, PKB: Tukang Becak Terdampak Pandemi

Kompas.com - 04/09/2020, 21:17 WIB
Andi Hartik,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati Malang, Lathifah Shohib-Didik Budi Muljono (LaDub) resmi mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Malang, Jumat (4/9/2020).

Pasangan itu tiba di kantor KPU Kabupaten Malang sekitar pukul 15.00 WIB. 

Pasangan Lathifah Shohib-Didik Budi Muljono (LaDub) diusung Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Partai Hanura yang tergabung dalam koalisi Malang Bangkit.

Lathifah yang menjabat sebagai anggota Komisi X DPR RI dari Fraksi PKB itu merupakan cucu salah satu pendiri Nahdlatul Ulama (NU), KH Bisri Syansuri.

Sementara, Didik Budi merupakan mantan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Malang.

Tim pasangan itu berangkat dari Kantor DPC PKB Kabupaten Malang. Mereka menuju Kantor KPU menggunakan becak.

Baca juga: Sebelum Meninggal, Bupati Halmahera Timur Jatuh Pingsan Saat Orasi Politik

Ketua DPC PKB Kabupaten Malang, Ali Ahmad mengatakan, tukang becak merupakan pekerjaan yang terdampak langsung pandemi Covid-19.

Karena itu, pihaknya memanfaatkannya untuk mengantarkan pasangan LaDub ke kantor KPU.

"Di tengah pandemi kami melakukan hal-hal yang sangat menyesuaikan, kami memakai becak. Mengapa demikian, becak sangat terdampak pandemi. Dampaknya sangat dirasakan. Jadi kami panggil untuk mengantarkan kami dari DPC menuju KPU," kata Ali, Jumat (4/9/2020).

Ali mengatakan, program yang diusung pasangan itu juga bersentuhan langsung dengan masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19.

"Kami akan melakukan hal-hal yang bisa langsung menyentuh kepada masyarakat. Tentunya yang hari ini di tengah keterpurukan. Mulai dari UMKM, pedagang kaki lima dan lain-lain akan kita lakukan pembinaan melalui badan-badan terkait," jelasnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com