Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kesaksian Warga Saat Bom di Medan: Rasanya Tanah seperti Terangkat...

Kompas.com - 13/11/2019, 11:16 WIB
Abba Gabrillin

Editor

MEDAN, KOMPAS.com - Lila merupakan salah satu warga yang menyaksikan langsung ledakan yang diduga bom bunuh diri di halaman Mapolrestabes Medan, Sumatera Utara, Rabu (13/11/2019).

Saat itu, Lila sedang menunggu dipanggil untuk pengambilan SKCK.

Lila sempat keluar ruang tunggu untuk menghubungi kerabatnya menggunakan telepon seluler.

Namun, tak berapa lama kemudian, terdengar suara ledakan yang cukup kuat.

"Ledakannya kuat sekali, rasanya tanah seperti terangkat," ujar Lila saat diwawancarai oleh jurnalis KompasTV Fery Irawan di dekat Mapolrestabes Medan, Rabu.

Baca juga: 5 Anggota Polri dan 1 Warga Sipil Terluka akibat Bom di Polrestabes Medan

Menurut Lila, saat itu terlihat serpihan yang menyebar di sekitar lokasi.

Pasca ledakan, asap putih memenuhi sekitar lokasi ledakan.

Menurut Lila, saat itu dia hanya berjarak 15-20 meter dari lokasi ledakan.

Panik karena terjadi ledakan, Lila kemudian berusaha menyelamatkan diri.

Lila kemudian masuk ke ruang tunggu pengambilan SKCK dan memberitahu warga yang sedang mengantre untuk segera menyelamatkan diri.

"Ledakan itu memang kuat banget, seperti terangkat tanah itu,"kata Lila.

Baca juga: Bom di Polrestabes Medan, Terduga Pelaku Pakai Atribut Ojek Online

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com