Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hendak Padamkan Api, Armada Damkar Kecelakaan, 4 Orang Luka Parah

Kompas.com - 29/10/2018, 20:19 WIB
Amran Amir,
Khairina

Tim Redaksi

LUWU TIMUR, KOMPAS.com – Armada Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Luwu Timur Sulawesi Selatan, mengalami kecelakaan tunggal di kilometer 5 Kecamatan Malili, Senin (29/10/18), sekitar pukul 11.30 Wita.

Kepala Bidang Pemadam Kebakaran Kabupaten Luwu Timur Burhanuddin saat dikonfirmasi mengatakan, mobil damkar yang ditumpangi 7 orang hendak menuju Desa Lampia, Kecamatan Malili, menindak lanjuti laporan masyarakat bahwa terjadi kebakaran di desa tersebut.

Dalam perjalanan, mobil mengalami kecelakaan tunggal.

“Pada saat itu dengan kecepatan 40 hingga 50 kilometer, saat di tikungan ban mobil mengalami slip dan mengakibatkan mobil tersebut terguling,” katanya.

Baca juga: Viral PKL Halangi Pos Pemadam Kebakaran Tanah Abang, Begini Ceritanya

Dari kejadian ini, 4 orang mengalami luka parah yakni Dedi, Asdar, Feby, dan Tomi, hingga harus dirujuk ke RSUD Ilagaligo kecamatan Wotu. Sementara 3 diantaranya yakni Teguh, Kasnur dan Faizal mengalami luka ringan.

“Dari 4 orang yang luka parah tersebut dan sedang mendapat perawatan intensif di rumah sakit, satu diantaranya adalah perempuan,” ujarnya.

Mobil Damkar sempat melintang di jalan dan mengalami rusak parah di bagian depan. Pihak Pemerintah Kabupaten Luwu Timur memindahkan mobil tersebut agar tidak terjadi kemacetan.

Kompas TV Meski ramai dikunjungi dan menjadi destinasi wisata tidak ada retribusi di kawasan danau ini.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com