Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapolda Jateng Tinjau TPS di Kawasan Rawan Bencana Erupsi Merapi

Kompas.com - 27/06/2018, 16:28 WIB
Kontributor Magelang, Ika Fitriana,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

MAGELANG, KOMPAS.com - Kepala Polda Jawa Tengah Irjen Polisi Condro Kirono memantau langsung sejumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) di kawasan rawan bencana (KRB) erupsi Gunung Merapi di Kabupaten Magelang, Rabu (27/6/2018).

Condro didampingi Panglima Kodam IV/Diponegoro Mayjen TNI Wuryanto, menggunakan helikopter tiba di lapangan sepakbola Kecamatan Muntilan, langsung menuju TPS 05 Dusun Soko, Desa Ngargosuko dan TPS 01 Dusun Pule Desa Tegalrandu Kecamatan Srumbung.

Menurut Condro, pihaknya ingin memastikan penyelanggaran pemungutan suara Pilkada Jateng berjalan aman dan kondusif meskipun berada di KRB bencana erupsi Merapi.

"(TPS) Ini memang paling dekat dengan daerah rawan bencana. Kemarin kan ada erupsi sehingga kita datang itu untuk menyemangati dan memastikan juga kondisi di sini aman," ujar Condro.

Baca juga: Jelang Pencoblosan Pilkada Kalbar, Bawaslu Petakan TPS Rawan

Kedua TPS yang berjarak sekitar 7-8 kilometer dari puncak Gunung Merapi itu, Condro dan jajarannya melihat proses pemungutan suara. Dia juga tampak berbincang langsung dengan warga terkait aktifitas Gunung Merapi.

"Terkait bencana sudah ditangani oleh BPBD Kabupaten Magelang dan terus mengikuti perkembangan dari pada Gunung Merapi, sehingga warga sudah terbiasa jika ada peningkatan status. Jika harus mengungsi juga sudah terbentuk pola pengungsian sister village," lanjutnya.

Condro berujar secara keseluruhan, dari hasil laporan dari berbagai daerah, penyelanggaraan pencoblosan Pilkada Jateng, Rabu (27/6/2018), berjalan lancar dan sesuai waktu yang ditentukan.

"Sampai dengan siang ini (pukul 12.00 WIB) semua laporan Kabupaten Polres dan Kodim, lancar. Rata rata sudah mencapai 83 persen," ujarnya.

Baca juga: Quick Count SMRC Pilkada Jateng Data Masuk 89 Persen: Ganjar-Taj Yasin Unggul

Kompas TV Kementerian Perhubungan mulai menyiapkan skema transportasi dari dan ke Jawa Tengah jelang arus mudik nanti.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com