Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Tour de Indonesia" Digelar, Jalur Denpasar-Singaraja Akan Ditutup 4,5 Jam

Kompas.com - 26/01/2018, 20:53 WIB

TABANAN, KOMPAS.com - Jalur Denpasar-Singaraja akan ditutup selama sekitar 4,5 jam pada Minggu (28/1/2018) karena digelarnya perlombaan sepeda tour de Indonesia 2018.

Kasat Lantas Polres Tabanan AKP Kadek Citra Dewi Suparwati menyebutkan, jalur tersebut akan ditutup mulai pukul 11.30 Wita hingga pukul 16.00 Wita. Para peserta diperkirakan melintas mulai pukul 12.00 Wita hingga pukul 14.00 Wita.

“Kami mohon permakluman kepada pengguna jalan karena ada penutupan arus lalu lintas,” katanya, Jumat (26/1/2018).

Pihaknya mengimbau masyarakat yang melintas untuk memarkirkan kendaraannya di area parkir yang tersedia.

Sementara itu, warga sekitar juga diminta untuk mengandangkan binatang peliharaannya sehingga tidak melintas di jalan saat lomba berlangsung.

Warga yang masih melintas di jalur ini pada saat penutupan jalur diberikan tenggang waktu hingga pukul 12.00 Wita untuk segera menuju jalur alternatif.

Polisi mengarahkan pengguna jalan yang akan menuju Singaraja untuk melalui jalur Kecamatan Pupuan atau Kabupaten Bangli, begitu juga sebaliknya.

Warga yang hendak menuju Tabanan dapat melalui jalan Pacung, Bangli, Perean, dan Patung Jagung, sedangkan yang menuju Denpasar dapat melalui Batunya atau dapat beristirahat sementara di kantong-kantong parkir.

Berita ini telah tayang di Tribun Bali, Jumat (20/1/2018), dengan judul: BREAKING NEWS: Jalur Denpasar-Singaraja Akan Ditutup Selama Lima Jam, Ini Waktunya

 

 

Kompas TV Bagian depan gereja juga dihias dengan dekorasi bernuansa adat Bali.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com