Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anak Korban Penculikan Kabur Saat Dibawa Pelaku Isi BBM di SPBU

Kompas.com - 24/01/2018, 14:13 WIB
Achmad Faizal

Penulis

SURABAYA, KOMPAS.com — Polrestabes Surabaya memburu seorang penculik anak. Korbannya seorang siswa SD berusia 9 tahun yang berhasil melarikan diri dari sepeda motor pelaku saat mengisi bahan bakar di SPBU Pasuruan.

WD, warga Rungkut Barata, Surabaya, itu diselamatkan warga di sekitar SPBU di kawasan Kecamatan Raci, Pasuruan, Senin (22/1/2018) malam.

"Korbannya berhasil melarikan diri saat pelaku sedang isi BBM di SPBU. Namunn, pelaku langsung melarikan diri," kata Kapolrestabes Surabaya Kombes Rudi Setiawan, Rabu (24/1/2018).

Saat ini, pihaknya bekerja sama dengan Polres Pasuruan menyelidiki dan memburu identitas pelaku. "Saksi-saksi di sekitar SPBU sudah dimintai keterangan," katanya.

(Baca juga: Kronologi Dugaan Penculikan dan Pelecehan Seksual Siswi MTs di Ciputat )

Korban diculik pelaku saat terjatuh dari sepeda motor yang dikendarainya bersama ibu dan adiknya di Jalan Nginden Intan, Surabaya, Senin (22/1/2018) sekitar pukul 15.00. Saat itu, ibu dan adiknya dilarikan ke Rumah Sakit Royal Surabaya oleh warga. 

WD dievakuasi tidak bersamaan dengan ibu dan adiknya. Hingga pukul 17.00, WD belum juga sampai di RS Royal. Saat itu juga, keluarganya melapor ke polisi.

Beberapa hari lalu, aksi penculikan anak juga terjadi di Surabaya. Pelaku membawa kabur SR yang masih berusia 5 tahun. SR dititipkan oleh ibunya kepada pelaku yang baru dikenal di atas bus dari Terminal Osowilangun, Surabaya.

SR kemudian dibawa kabur saat ibunya mengurus administrasi asuransi di Jalan Diponegoro, Surabaya. 

Kompas TV Polisi akhirnya berhasil menangkap pelaku penculikan seorang anak perempuan berusia 5 tahun. Polisi juga mengembalikan sang anak kepada orangtuanya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com