Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dikunjungi Dubes AS, Wali Kota Pontianak Pamer Paling Cepat Beri Perizinan

Kompas.com - 12/07/2017, 20:51 WIB
Kontributor Pontianak, Yohanes Kurnia Irawan

Penulis

PONTIANAK, KOMPAS.com - Wali Kota Pontianak Sutarmidji memamerkan berbagai keunggulan kotanya terhadap Duta Besar (Dubes) Amerika Serikat (AS) untuk Indonesia, Joseph R Donovan yang berkunjung ke Kantor Wali Kota Pontianak, Rabu (12/7/2017).

Wali Kota Pontianak, Sutarmidji mengatakan, kunjungan Dubes AS ke Pemkot Pontianak ini untuk mendapatkan informasi terkait perkembangan Kota Pontianak.

Dalam pertemuan singkat selama lebih kurang satu jam itu, dirinya menjelaskan bahwa Pontianak adalah kota dengan standar pelayanan publik terbaik seluruh Indonesia selama dua tahun berturut-turut.

"Mereka juga menanyakan tentang perizinan, saya sampaikan di Pontianak perizinan yang tercepat seluruh Indonesia," ungkap Midji.

Baca juga: Dua Wanita dan Seorang Pria Dibacok Begal di ATM Pontianak

Wali kota dua periode ini menambahkan, Dubes AS juga mengapresiasi beberapa hal berkaitan dengan kemajuan IT yang diterapkan Pemkot Pontianak.

Sutarmidji juga menjelaskan layanan masyarakat yang menggunakan aplikasi, di mana aplikasi itu bisa langsung merespon keluhan masyarakat dan sudah berjalan lebih dari setahun lalu.

"Pemanfaatan IT, di Pontianak sudah lebih dulu menggunakannya, seperti pemantauan harga, perizinan online dan lainnya," papar Sutarmidji.

Terkait peluang apa saja yang bisa dijajaki di Pontianak, dirinya menyebut Pontianak ini merupakan kota jasa dan perdagangan. Karenanya, pihaknya membuka pintu bagi siapa pun yang berminat untuk berinvestasi di bidang jasa dan perdagangan.

"Kita akan berikan kemudahan-kemudahan bagi mereka yang ingin berinvestasi di sini," tuturnya.  

Joseph sendiri mengatakan, Sutarmidji banyak menjelaskan kepadanya terkait tantangan yang dihadapi Wali Kota dalam mengelola sebuah kota yang dipimpinnya.

Selain itu, Sutarmidji juga memaparkan rencan-rencana pembangunan Kota Pontianak ke depannya.

"Saya sangat memuji atas kerja keras beliau dalam membangun dan memajukan Kota Pontianak," puji Joseph.

Dia juga terkesan dengan Ruang Pontive Center yang dimiliki Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak.

"Saya sangat terkesan sekali dengan command center atau Pontive Center yang dimiliki Pemerintah Kota Pontianak," ujarnya.

Kunjungan ke Pemkot merupakan rangkaian agenda Dubes AS selama berada di Kota Pontianak.

Baca juga: Polres Tanjung Priok Amankan 360 Burung Selundupan dari Pontianak

Kompas TV Kota Pontianak Aman dan Kondusif

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com