Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Korban Kebakaran Pasar Liem Hie Djung Tuntut Janji Pembagian Tanah

Kompas.com - 28/02/2017, 14:51 WIB
Sukoco

Penulis

NUNUKAN, KOMPAS.com – Puluhan warga korban kebakaran Pasar Liem Hie Djung mendatangi kantor DPRD Nunukan, Kalimantan Utara, untuk menagih janji pemerintah daerah membagi lahan bekas kebakaran tersebut.

Salah satu korban kebakaran warga Pasar Liem Hie Djung, Alimudin Lamo, mengatakan bahwa pemerintah berjanji akan mengembalikan kepemilikan lahan kepada penghuni pasar.

"Sudah 11 tahun, tapi janji tersebut belum terealisasi," kata Alimudin, Selasa (28/2/2017).

Korban kebakaran lainnya, Saka, mengaku nekat membangun rumah di bekas rumahnya yang terbakar meski adanya larangan dari pemerintah daerah.

Menurut Saka, sebagian warga kembali membangun rumah mereka yang terbakar karena tidak ada kejelasan tentang penggantian lahan mereka oleh pemerintah daerah.

"Saya nekat membangun meskipun aparat desa maupun camat melarang. Saya yang pertama bangun itu," ujarnya.

Menanggapi tuntutan warga, Sekretaris Dinas Perdagangan Kabupaten Nunukan Abdi Johari mengatakan, permasalahan pengembalian lahan warga eks Pasar Liem Hie Djung sempat dibahas oleh pemerintah.

Dalam perjalanan prosesnya, pemerintah daerah kesulitan membagi lahan tersebut karena permasalahan regulasi.

Saat ini pemerintah daerah berencana membangun pasar induk perbatasan di lokasi eks kebakaran pasar.

"Di lokasi tersebut memang direncanakan untuk dibangun pasar induk perbatasan," ucap Abdi.

Ketua DPRD Nunukan Dani Iskandar meminta pemda memperjelas permasalahan lahan tersebut sebelum membangun pasar induk perbatasan. "Kita akan bentuk pansus," kata Dani.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com