Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tanggul Sungai Pemali Longsor, 9 Desa di Brebes Terancam Banjir

Kompas.com - 17/01/2017, 10:47 WIB
Ari Himawan Sarono

Penulis

BREBES, KOMPAS.com - Tanggul Sungai Pemali di Desa Tengki, Brebes, Jawa Tengah longsor sepanjang 20 meter dan lebar 3 meter, Selasa (17/1/2017).

Longsornya tanggul akibat dihantam aliran sungai yang deras akibat di bagian hulu terjadi hujan deras disertai debit air yang terus bertambah.

"Tanggul berada di tikungan dihantam aliran sungai terus menerus akhirnya jebol," kata Eko Purwanto, Camat Brebes.

Eko menjelaskan, apabila tanggul longsor bertambah parah dan jebol bisa menggenangi 9 desa di sekitarnya, di antaranya Tengki, Randusanga Kulon dan Wetan, Limbangan Kulon dan Wetan, Pagejugan, Kedunguter, Pasarbatang dan Tengki.

"Kami sudah koordinasikan dengan BPBD, BPSDA dan dinas terkait untuk segera melakukan penanganan," ungkap dia.

Penanganan tersebut, lanjut Eko, yakni pembuatan tanggul sementara dengan pengurugan tanah yang ditahan bambu dan kayu. Dari 9 desa yang terancam banjir, diperkirakan 60.000 jiwa juga terdampak. Selain itu, ribuan hektar tambak dan area persawahan juga terancam terimbas banjir.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com