Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tidak Ada Unsur Rangkaian Bom di Motor yang Terbakar di Yogyakarta

Kompas.com - 27/10/2016, 13:09 WIB
Wijaya Kusuma

Penulis

SLEMAN, KOMPAS.com - Satu motor jenis matik terbakar dan meledak pada Rabu (26/10/2016) malam di parkiran sebuah tempat hiburan malam di Jalan Magelang Kilometer 4,5.

Direktur Reserse Kriminal Umum Polda DIY, Kombes Pol Frans Tjahyono, Kamis (27/10/2016), mengatakan, seusai kejadian, pihak kepolisian langsung mendatangi lokasi dan melakukan olah TKP. Hasilnya, polisi tidak menemukan adanya unsur yang mengarah pada bom.

"Dalam situasi tersebut tidak ditemukan unsur rangkaian ataupun konstruksi yang mengarah bom," tegas Frans.

Frans mengakui, pihaknya memang menemukan lima botol air mineral berisi bensin. Botol-botol tersebut disimpan di dalam jok motor. Selain itu, ditemukan juga pelat dan satu kabel yang mengarah ke botol-botol tersebut.

"Dua botol yang terbakar, sisanya tidak. Mungkin belum sempat merembet. Tetapi tidak ada unsur rangkian bom," urainya.

Baca juga: Bom Motor di Yogyakarta, Polisi Buru Pelaku

Laboraturium forensik saat ini masih mendalami pemicu terbakarnya motor tersebut.

Motor tersebut diparkirkan seseorang sekitar pukul 17.00 WIB. Lalu pada pukul 20.30 WIB, motor tiba-tiba terbakar. Kondisi motor juga tidak terbakar habis, hanya sebagian.

"Bagaimana mekanismenya masih kita dalami. Belum bisa disimpulkan apakah dengan remot atau seperti apa, ini kita masih dalami," pungkasnya.

Seperti diketahui, sebuah motor yang terparkir di sebuah tempat hiburan malam Jalan Magelang KM 4,5 terbakar dan meledak pada Rabu (26/10/2016) malam. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com