Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Karnaval Asia Afrika Tahun Depan Akan Libatkan Perwakilan Negara Afrika

Kompas.com - 14/08/2016, 22:43 WIB
Dendi Ramdhani

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com - Acara Asian African Carnival 2016 di seputar Jalan Asia Afrika, Kota Bandung, berlangsung meriah dengan kehadiran ribuan warga.

Parade kostum bertema burung dari berbagai negara tetangga menjadi puncak acara dalam kegiatan itu.

Namun, kemeriahan itu dirasa kurang lengkap karena tak dihadiri perwakilan negara Afrika.

Wali Kota Bandung Ridwan Kamil menargetkan, tahun depan Karnaval Asia Afrika bisa dihadiri seluruh negara peserta Konferensi Asia Afrika.

"Peserta ada dari Myanmar, India, ada dari beberapa negara yang memang jadi bagian yang kita undang. Tapi Insya Allah lebih meriah lagi terutama negara-negara Afrika yang ingin kita undang. Ini kan baru dua kali, di tahun berikut kita harapkan lebih baik," ujar Ridwan, Minggu (14/8/2016).

Dia menjelaskan, kemeriahan peringatan KAA diharapkan mampu menjadi pengingat untuk masyarakat tentang sejarah solidaritas antarnegara Asia dan Afrika.

Salah satu pesan yang ingin ia sampaikan adalah mengingatkan bahwa KAA harus diingat sebagai hari yang paling penting. Tak hanya ramainya saja, tetapi nilai dasasila Bandung yang dijadikan sebagai roh dan kebanggaan warga Kota Bandung.

Ridwan menyebutkan bahwa penyelenggaraan peringatan KAA hampir sepenuhnya dibiayai Kementerian Pariwisata. Anggaran dari Kota Bandung, kata Ridwan, hanya bersifat dukungan.

"Jadi terima kasih kepada Menpar dan komitmennya tiap tahun kita akan gelar acara rutin sebagian besar dananya dari Kemenpar," ucapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com