Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Longsor, Ratusan Orang di 5 Dusun Terisolasi

Kompas.com - 22/04/2016, 08:22 WIB
Suddin Syamsuddin

Penulis

ENREKANG, KOMPAS.com - Ratusan orang di 5 dusun terisolasi akibat longsor di Desa Parombeang, Kecamatan Curio, Kabupaten Enrekang, Sulawesi Selatan. Longsor tersebut dipicu oleh hujan deras yang telah berlangsung sejak tiga hari lalu.

"Sekitar 79 Kepala Keluarga atau sekitar 347 jiwa harus dievakuasi, akibat longsor di Desa Parombeang, " kata Sawalia Baharuddin, Kadis Sosial Tenaga kerja dan Transmigrasi Enrekang,  Jumat (22/4/2016) di lokasi bencana.

Sawalia mengatakan, sejak tiga hari ini warga mulai kekurangan bahan makanan. Hari ini pihaknya akan mendistribusikan logistik beras 1, 5 ton, dan perlengkapan lainnya.

"Dinas Sosial dibantu warga dan aparat desa, telah mendirikan 3 Posko, untuk menampung warga," kata dia.

Sementara Tim Medis dan Tim SAR Gabungan, TNI, Tagana, BPBD, dan Dinas Kesehatan Kabupaten Enrekang, terus memantau kesehatan dan keselamatan warga desa. Karena kondisi kesehatan para korban di tiga posko desa Parombeang mulai terserang penyakit,

"Hari ini salah seorang korban Longsor di Posko, kita angkut, ke Puskesmas Curio, yang jaraknya jauh dan harus menempuh medan yang ekstrem, " ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com