Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hujan Seharian, Dua Rumah Rusak di Kampung Paris

Kompas.com - 20/04/2016, 08:33 WIB
Budiyanto

Penulis

SUKABUMI, KOMPAS.com - Dua rumah rusak diterjang longsor di Kampung Paris RT 02 RW 13 Desa Pamuruyan, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Selasa (19/4/2016) malam.

Bencana longsor ini terjadi merupakan dampak hujan yang mengguyur Sukabumi sejak Selasa siang hingga malam. Curah hujan yang turun dengan intensitas bervariasi.

Kedua rumah yang rusak milik Duloh yang dihuni satu kepala keluarga yang berjumlah 3 jiwa dan Acep dihuni dua kepala keluarga yang berjumlah 5 jiwa. Tidak ada korban jiwa maupun cedera dalam peristiwa yang terjadi pada sekitar pukul 20:30 WIB tersebut.

Hanya saja dua rumah yang berlokasi berdampingan mengalami rusak berat dan ringan.

Camat Cibadak, Abdul Rivai membenarkan di wilayahnya telah terjadi bencana longsor di permukiman yang mengakibatkan dua rumah rusak. Sejak semalam para pemilik rumah dan anggota keluarga sudah diungsikan ke rumah kerabatnya di tempat aman.

"Semalam sudah langsung ditangani bersama unsur Muspika dan relawan BPBD. Dua keluarga yang menjadi korban longsor sudah mengungsi ke rumah saudaranya," kata Rivai kepada Kompas.com melalui telepon selularnya, Rabu (20/4/2016) pagi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com