Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bunuh Korbannya, Dua Begal Tewas Dihakimi Warga

Kompas.com - 18/04/2016, 07:05 WIB
Andi Hartik

Penulis

PASURUAN, KOMPAS.com - Dua pelaku begal di Jalan Raya Pantura, Desa Rejoso Lor, Kecamatan Rejoso, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur tewas dihakimi warga usai menganiaya korbannya hingga meninggal, Minggu (17/4/2016) sekitar pukul 21.30 WIB.

Informasi yang didapat Kompas.com dari lokasi kejadian, peristiwa itu bermula saat enam pelaku begal menghadang Mukhlason (30) yang berboncengan dengan Tohir (45) yang sedang melaju menggunakan sepeda motor Vixion warna putih nopol N 3905 TAI.

Merasa dalam kondisi bahaya, Mukhlason menghentikan motornya. Dia lalu berlari masuk ke perkampungan untuk meminta tolong. Namun tidak dengan Tohir. Ia justru meladeni enam begal yang berusaha mengambil motor. Tohir akhirnya meninggal dikeroyok para begal itu.

"Korban dihadang oleh pelaku. Langsung menghentikan motor, dikunci lalu lari minta tolong. Sedangkan yang bonceng melawan," kata Kasatreskrim Polres Pasuruan Kota, AKP Riyanto.

Tidak lama kemudian, warga yang mendengar permintaan tolong langsung mendatangi lokasi kejadian dan menangkap pelaku. Dua pelaku akhirnya tewas dihakimi massa.

Satu pelaku kritis dan tiga pelaku lainnya berhasil lepas dari kejaran warga. Dua pelaku yang tewas diketahui merupakan warga Desa Ngantungan, Kecamatan Pasrepan, Kabupaten Pasuruan. Sementara pelaku yang kritis merupkan warga Desa Karangploso, Kecamatan Pasrepan, Kabupaten Pasuruan bernama Imron.

"Dari keterangan korban, pelaku ada enam. Dua meninggal dunia, satu ketangkep dan tiga berhasil kabur," jelasnya.

Warga yang kadung tersulut amarah sampai mendatangi Mapolsek setempat. Tujuannya, meminta pelaku yang masih selamat itu kepada polisi untuk dihabisi juga.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com