Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cuma 1 Menit Bongkar Kunci, Mahasiswa Ditangkap karena Curi 11 Motor

Kompas.com - 18/02/2016, 13:39 WIB

PEKANBARU, KOMPAS.com - Seorang mahasiswa di Kota Pekanbaru, Riau, ditangkap Tim Buru Sergap Kepolisian Sektor Tampan terkait pencurian 11 sepeda motor. Tersangka dibantu kawannya hanya perlu waktu satu menit untuk mencuri sepeda motor.

"Mereka menggunakan kunci T dan terbilang cukup lihai karena untuk mencuri satu unit motor hanya butuh waktu satu menit," kata Kepala Polsek Tampan Komisaris Polisi Ari Wibowo seperti dikutip Antara, Kamis (18/2/2016).

Ari menyebutkan, kedua pelaku berinisial EM (25) dan BW (25) ditangkap pada Selasa (16/2/2016) malam. Keduanya diringkus di dua lokasi berbeda, yakni di Kecamatan Bukit Raya, Kota Pekanbaru, dan Kecamatan Tambang, Kampar.

EM merupakan mahasiswa angkatan 2008 jurusan teknik sebuah perguruan tinggi di Pekanbaru. Adapun BW merupakan pemuda pengangguran. Dari tangan tersangka, polisi mengamankan lima unit sepeda motor jenis matic.

Menurut Ari, tersangka mengincar sepeda motor tanpa kunci ganda yang diparkirkan di pinggir jalan. Selain mereka berdua, ada seorang berinisial R yang ikut dalam tindak kejahatan itu dan kini masih buron. R berperan sebagai eksekutor dan menjual motor curian ke penadah.

Dari pengakuan tersangka, motor hasil curian itu dijual seharga Rp 1 juta ke penadah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com