Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pegawai Honorer Bobol Brankas Sekolah demi Bayar Utang

Kompas.com - 19/01/2016, 12:41 WIB
Kontributor Ternate, Fatimah Yamin

Penulis

TERNATE, KOMPAS.com - Polsek Ternate Utara, Maluku Utara, meringkus dua pelaku pencurian brankas milik SMA Negeri 5 Kota Ternate, Maluku Utara, yang hilang, Kamis (14/1/2016).

Mereka adalah Sutrisno do Umasud alias Ibo dan Fais, pegawai honorer di sekolah tersebut.

Kapolsek Ternate Utara Fitra Zuanda mengatakan, penangkapan keduanya berawal dari keterangan bahwa ada sepeda motor Yamaha Mio yang baru keluar dari SMA 5 pada hari kejadian.

Setelah diintai, pemilik motor diketahui bernama Fais. Pelaku akhirnya diamankan di kediamannya.

Dari hasil interogasi, Fais mengakui ia berada dibalik pencurian brankas berisi uang tunai lebih dari Rp 31 juta. Dia mengaku mencuri untuk membayar utang-utangnya.

Dari hasil pengembangan, polisi menyita barang bukti berupa uang lebih dari Rp 20 juta yang belum sempat digunakannya. Fais mengaku, dirinya sudah menghabiskan uang curiannya sekitar Rp 10 juta untuk membayar utang.

"Adapun barang bukti brankas penyidik amankan di belakang Bandara Sultan Babullah Ternate tepatnya Kelurahan Sango Kecamatan Ternate Utara,” kata Fitra, Selasa (19/1/2016).

Barang bukti lainnya yang diamankan petugas, yaitu satu buah parang serta satu obeng di kos kosan milik Ibo, rekan Fais.

“Peralatan ini diduga keras digunakan para pelaku untuk membobol brankas," ujar Fitra.

Kedua pelaku dikenakan Pasal 363 KUHPidana dengan ancaman hukuman 7 tahun penjara. Sementara kasus terbakarnya empat ruangan di SMA Negeri 5 dihari yang sama ditangani pihak Satuan Reskrim Polres Ternate.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com