Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Foto SBY Masih Dipajang di Sebuah TPS di Wonosobo

Kompas.com - 09/12/2015, 16:22 WIB

WONOSOBO, KOMPAS.com — Sekilas, tidak ada yang istimewa dari Tempat Pemungutan Suara (TPS) 1 Dusun Peniron, Talunombo, Sapuran, Wonosobo, Jawa Tengah.

Sama seperti TPS lainnya, di tempat ini, warga juga berduyun-duyun datang dan memberikan suaranya pada Pemilukada Kabupaten Wonosobo, Rabu (9/12/2015). Pemungutan suara pun berjalan normal.

Namun, ada hal menarik di TPS yang memanfaatkan gedung balai dusun setempat tersebut.

Sama seperti gedung pemerintahan lainnya, foto presiden dan wakil presiden Indonesia terpajang di sana.

Namun, bukan foto Joko Widodo dan Jusuf Kalla yang terpajang, melainkan foto presiden dan wakil presiden periode sebelumnya, yakni Susilo Bambang Yudhoyono dan Boediono.

Tampaknya, foto tersebut belum sempat diganti pengurus dusun atau yang berwenang, meski Jokowi dan JK sudah cukup lama menjabat.

Saat TribunJogja.com memotret hal yang cukup menggelitik ini, beberapa warga yang datang pun tersadar ada yang aneh dengan foto presiden yang terpasang.

Senyum pun mengembang dari beberapa warga.

Tak lama, petugas panitia pemungutan suara di TPS itu tersadar, kemudian menurunkan foto tersebut.

Adapun Pemilukada Wonosobo diikuti oleh empat pasang calon. Tiga pasang dari partai politik, dan satu pasang merupakan calon perorangan.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com