Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Beda Dampak Penutupan Bandara Ngurah Rai Saat Erupsi Raung dan Erupsi Barujari

Kompas.com - 04/11/2015, 06:13 WIB

DENPASAR, KOMPAS.com - Co GM Angkasa Pura 1, I Gusti Ngurah Ardita mengatakan, dampak letusan Gunung Barujari di Lombok, NTB, bagi penerbangan di Bandara I Gusti Ngurah Rai, berbeda dengan dampak letusan Gunung Raung beberapa waktu yang lalu.

Ardita menjelaskan, kondisi psikis penumpang saat letusan Gunung Raung diliputi oleh ketidakpastian berangkat atau tidak.

"Terlebih waktu itu musim mudik Lebaran. Sehingga, penumpang diliputi kecemasan tidak bisa pulang kampung," ujar Ardita saat ditemui Tribun Bali, Selasa (3/11/2015).

Sedangkan penutupan Bandara I Gusti Ngurah Rai saat eruspsi Gunung Barujari, kondisi psikis penumpang sangat jauh berbeda. Penumpang tidak sepadat saat terjadi erupsi Gunung Raung.

"Relatif tenang, karena penumpukan penumpang juga enggak terlalu terlihat. Psikis penumpang sangat jauh berbeda," kata dia. (Edi Suwiknyo)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com