Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ditanya soal Hak Korban, Pihak Trigana Air Irit Bicara

Kompas.com - 18/08/2015, 19:09 WIB
Robertus Belarminus

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Pihak Trigana Air belum menyebutkan mengenai masalah santunan bagi keluarga korban penumpang pesawat bernomor registrasi PK-YRN yang jatuh di wilayah Oksibil, Papua, Minggu (18/8/2015). 

"Mohon maaf, untuk sore hari ini, kami tidak melakukan tanya jawab, dan saat ini kami tetap berfokus dalam proses pemindahan jenazah melalui darat," kata Manager Security Trigana Air Alfried A Purnomo kepada wartawan di kantor Trigana Air, Jakarta, Selasa (18/8/2015).

Seperti diketahui, tim Basarnas telah menemukan pesawat yang hancur itu di pegunungan, dan para korbannya dinyatakan tewas. Saat ditanyai kembali soal hak korban, Alfreid menjelaskan secara singkat mengenai hal tersebut.

Sementara itu, keluarga dari kru pesawat tersebut sudah diterbangkan ke Papua.

Seperti diberitakan, pesawat Trigana Air hilang kontak di sekitar wilayah Oksibil, Papua. Pesawat hilang dalam penerbangan Jayapura (DJJ)-Oksibil (OKS). 

Pesawat lepas landas dari Bandara Sentani pada pukul 14.22 waktu setempat dengan estimasi tiba pada pukul 15.04 waktu setempat. Pukul 14.55 waktu setempat, pesawat tersebut melakukan kontak dengan menara Bandara Oksibil. 

Ternyata kontak tersebut merupakan kontak terakhir, setelah pada pukul 15.00 tidak ada jawaban dari pihak di pesawat tersebut. Adapun pesawat membawa 5 awak dan 49 penumpang. 

Kompas TV Medan Ekstrim, Basarnas Tambah Regu Khusus Untuk Evakuasi

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com