Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

15 Rumah di Belakang Kantor Pemadam Kebakaran Ludes Dilalap Api

Kompas.com - 13/07/2015, 15:41 WIB
Kontributor Balikpapan, Dani Julius

Penulis


BALIKPAPAN, KOMPAS.com – Api melahap 15 rumah di Jalan Strat 2 RT 22 Kelurahan Muara Rapak, Balikpapan Utara, Kalimantan Timur, Senin (13/7/2015). Kebakaran yang berlangsung saat tengah hari itu menyebabkan 25 keluarga atau 75 orang kehilangan tempat tinggal.

“Tidak ada tanda apa-apa, tidak ada yang mengira, tiba-tiba saja api sudah naik. Asap sudah penuh di seputar (gang) sini,” kata Ketua RT 22 bernama Sabar.

Belum terungkap penyebab kebakaran. Hanya saja, beberapa warga mengatakan mendengar letupan keras sebelum kebakaran melanda kawasan itu. Sebuah jalan kecil padat rumah di Strat 2 itu mendadak riuh tak lama setelah letupan keras terdengar.

“Saya dengar letupan keras di belakang rumah saya. Tidak tahu apa itu, bisa jadi tabung gas. Tak lama kebakaran,” kata Yuni.

Dia mengatakan, tak sempat menyelamatkan harta benda di rumahnya dan hanya bisa menyelamatkan ayahnya dan Aya, anaknya yang masih berusia satu tahun.

Lokasi kebakaran di RT 22 ini sejatinya tepat berada di belakang kantor pemadam kebakaran. Sontak, para pemadam berjibaku memadamkan api. Namun, kondisi rapatnya rumah penduduk ditambah terik matahari yang panas dan kering saat itu juga angin yang berhembus kencang menyebabkan api menyebar dengan cukup cepat.

Pemadam lain yang tiba dari berbagai penjuru daerah turut membantu. Satu jam kemudian, akhirnya api bisa dipadamkan. Kebakaran tidak melebar ke rumah-rumah lain yang terbilang pada penduduknya itu. Walau begitu, kepanikan tetap melanda warga saat kebakaran berlangsung.

Tempat terjadinya kebakaran sendiri berada di tengah kota di sebuah jalan kecil yang bermuara di Jalan Soekarno Hatta Kilometer 1. Jalan Soekarno Hatta ini merupakan jalan utama yang menghubungkan Balikpapan ke Samarinda dan dipadati pertokoan.

Kebakaran baru

Saat api belum padam seutuhnya di RT 22, kebakaran lain muncul pada saat bersamaan. Kebakaran lain itu muncul di sebuah rumah di RT 30 tepat di sebuah gang kecil di seberang kantor Pemadam Kebakaran Balikpapan Utara. Rumah itu dipisahkan jalan besar Soekarno Hatta.

Warga yang tadinya menonton kebakaran di RT 22 langsung bubar dan beralih ke seberang jalan. Mereka memadati tepian pedestrian dan membuat regu pemadam yang tengah siaga sulit memutar. Namun tak lama api berhasil dijinakkan warga setempat, sebelum pemadam tiba. Warga berupaya memadamkan api dengan alat seadanya.

“Di rumah itu televisi layar datang yang terbakar. Yang punya rumah tidak di tempat. Televisi meledak dan terbakar,” kata Kepala BPBD Balikpapan, Suseno, saat berada di lokasi kebakaran.

“Informasi yang kami terima yang punya rumah meninggalkan rumah untuk ke rumah sakit. Beruntung ini bisa dipadamkan,” kata Suseno.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com