Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemilik 42 Kilogram Ganja Kering Asal Surabaya Ditangkap

Kompas.com - 12/05/2015, 18:59 WIB
Kontributor Makassar, Hendra Cipto

Penulis


MAKASSAR, KOMPAS.com — Abd Aziz (35), pemilik ganja 42 kilogram asal Surabaya yang melarikan diri, diringkus petugas Satuan Narkoba Polres KPPP Pelabuhan Makassar di Jalan Pattunuang, Antang, Selasa (12/5/2015).

Pelaku yang merupakan bandar besar pemasok ganja di Makassar dikejar polisi setelah petugas Satuan Narkoba Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya berkoordinasi dengan Polres KPPP Pelabuhan Makassar.

Polisi mengejar pelaku lalu menggagalkan pengiriman 42 kilogram ganja melalui laut di KM Dobonsolo.

"Setelah kami melakukan koordinasi dan melacak keberadaan pelaku, akhirnya anggota kami berhasil mengamankan tersangka di daerah Antang. Dalam penangkapan itu, hanya barang bukti dua linting ganja dan satu paket sabu berhasil diamankan," kata Kepala Polres KPPP Pelabuhan, Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Wishnu Buddhaya.

Wishnu mengungkapkan, barang bukti 42 kilogram ganja saat ini berada di Polres Pelabuhan Tanjung Perak. Dengan tertangkapnya Aziz, polisi masih melakukan pengembangan untuk menangkap pelaku lainnya.

"Rencananya, tersangka Aziz akan diserahkan ke Polres Tanjung Perak Surabaya untuk diproses lebih lanjut. Tapi kasus ini masih dikembangkan, mudah-mudahan ada tersangka lainnya yang berhasil diringkus," katanya.

Sebelumnya diberitakan, petugas Pelabuhan Tanjung Perak menyita 42 kilogram ganja dari KM Dobonsolo. Kapal tersebut memiliki rute Surabaya-Makassar-Maluku-Papua, Rabu (6/5/2015). Saat pintu dibuka, penumpang mulai naik kapal. Begitu pula seorang petugas porter bernama Syaifuddin yang membawa masuk dua kardus besar ke dalam kapal.

Barang tersebut kemudian diperiksa dengan menggunakan mesin sinar-X. Awalnya, petugas tidak mencurigai kardus yang dibawa petugas porter bernomor punggung 199 itu. Sebab, banyak penumpang yang juga membawa barang bawaan dalam jumlah banyak. Karena itu, ganja tersebut akhirnya lolos masuk ke dalam kapal.

Syaifuddin kemudian meletakkan dua kardus itu di dek 5. Temuan tersebut kemudian dilaporkan ke Polres Pelabuhan Tanjung Perak. Polisi kemudian melacak si pemilik barang dan diketahui bernama Aziz. Aziz sendiri merupakan warga kota Makassar. Dia tergolong pemasok ganja terbesar ke Makassar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com