Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jasad Pria di Kolong Jembatan adalah Seorang Pengusaha Minyak Tanah

Kompas.com - 07/05/2015, 17:16 WIB
Kontributor Kupang, Sigiranus Marutho Bere

Penulis


KUPANG, KOMPAS.com - Jasad pria yang ditemukan di bawah kolong jembatan Liliba, Kelurahan Liliba, Kecamatan Oebobo, Kota Kupang, Kamis (7/5/2015), adalah Syahdan Ardinata alias Saha (38) warga Kelurahan Oekefan, Kota Soe, Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS), NTT. Saha diketahui sebagai seorang pengusaha minyak tanah.

Dari pemeriksaan sementara terhadap sejumlah saksi, Saha diketahui tengah depresi. Hal tersebut disampaikan Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Kepolisian Daerah NTT, Ajun Komisaris Besar Polisi, Agus Santosa, Kamis sore.

Menurut Agus, berdasarkan keterangan saksi yang bernama Haji Rahman (46) yang juga masih kerabat dekat korban, menyebutkan kalau korban berangkat dari Soe, hari Senin (4/5/2015), menggunakan sebuah sepeda motor jenis Honda Versa dengan nomor polisi DH 3152 CJ, tanpa berpamitan dengan keluarga, termasuk sang istri.

“Keluarga mengira, Saha ke Sulawesi tapi ternyata di Kupang. Menurut keterangan dari saksi, bahwa korban stres karena kebakaran toko miliknya yang dikontrak sama orang lain. Kebakaran itu sudah dari bulan April lalu dan korban sering mengeluh ke saudaranya bahwa pusing karena tokonya terbakar,” ujar Agus.

Agus menambahkan, pada Selasa (5/5/2015) sekitar pukul 04.00 Wita, korban menyimpan sepeda motornya di kios bensin Liliba (samping Jembatan Liliba). Kunci motor pun disimpan di atas botol bensin di kios tersebut.

Karena korban belum mengambil motornya selama seharian, membuat pemilik warung lantas melapor ke pos polisi di Bundaran PU sehingga motor tersebut kemudian dibawa ke Kepolisian Resor Kupang Kota. Setelah dicek, ditemukan dompet, surat izin mengemudi atas nama Syahdan Hardinata dan satu unit telepon genggam.

“Polisi kemudian menghubungi keluarga melalui telepon genggam milik korban. Setelah itu istri korban datang dan mengambil mengambil motor di Polres Kupang Kota,” ungkapnya.

Kemudian, lanjut Agus, pada hari Kamis siang, seorang warga Liliba, Maksi Miha, menemukan mayat korban di bawah jembatan Liliba ketika hendak mandi di sungai. Maksi kemudian menghubungi polisi di pos bundaran PU.

Sebelumnya diberitakan, warga di Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), digegerkan dengan penemuan sesosok mayat berjenis kelamin laki-laki di bawah kolong jembatan Liliba, kelurahan Liliba, Kecamatan Oebobo, Kota Kupang.

Wakil Kepala Kepolisian Resor Kupang Kota, Komisaris Dede Rochmana, mengatakan mayat lelaki itu diketahui bernama Syahdan Ardinata alias Saha (38), warga Kelurahan Oekefan, Kota Soe, Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS). Mayat Saha saat ini dievakuasi oleh polisi dan dibawa ke Rumah Sakit Umum WZ Johannes untuk dilakukan visum dan otopsi.

“Saat ini, kita masih memeriksa sejumlah saksi dan masih menunggu hasil otopsi untuk mengetahui penyebab korban meninggal. Kita juga akan melakukan penyelidikan karena di atas jembatan ditemukan sebuah sepeda motor yang diduga kuat adalah milik korban,” kata Dede.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com