Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kaya Potensi Atlet, Cirebon Jadi Tuan Rumah Turnamen Prim-A

Kompas.com - 10/12/2014, 07:09 WIB
Kontributor KompasTV, Muhamad Syahri Romdhon

Penulis

CIREBON, KOMPAS.com – Kota Cirebon, Jawa Barat, menjadi tuan rumah Turnamen Prim-A Kejuaraan Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia [PBSI] 2014, pada 10 Desember 2014 hingga 14 Desember 2014.

“Baru kali ini, kami coba (gelar turnamen) ke daerah (tingkat kabupaten atau kota, red). Diharapkan gaung pembinaan di tiap daerah lebih muncul," kata Kepala Bidang Pengembangan Pengurus Pusat PBSI, Basri Yusuf, Selasa (9/12/2014) petang.

Kegiatan ini, ujar Basri, akan diikuti oleh 200 atlet usia taruna (U-19) dan 18 klub dari 27 provinsi di Indonesia. Menurut dia, atlet dari klub papan atas juga ikut bertanding di sini.

Soal pilihan lokasi turnamen, Basri mengatakan, "Cirebon adalah (kota dengan) potensi pemain-pemain nasional, seperti Candra Wijaya, Indra Wijaya, dan lainnya.”

Sebelumnya, ujar Basri, lokasi turnamen ini adalah ibu kota provinsi. Menurut dia, Kejurnas PBSI pada 2015 juga bakal digelar di beberapa kabupaten kota.
 
Turnamen Prim-A Kejurnas PBSI 2014 akan dibuka di GOR Bima, di Kecamatan Kosambi, Kota Cirebon, Rabu (10/12/2014).

Di antara klub papan atas yang turut berlaga adalah Jaya Raya Jakarta, Djarum Kudus, SGS PLN Bandung, dan Jaya Raya Suryanaga Surabaya. Pebulu tangkis nasional yang ikut tanding di sini antara lain Hendra Setiawan, Markis Kido, Muhammad Ahsan, dan Liliyana Natsir.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com