Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Jalur Tengkorak" Jadi Perhatian Operasi Zebra Agung Polda Bali

Kompas.com - 26/11/2014, 12:09 WIB
Kontributor Denpasar, Sri Lestari

Penulis

DENPASAR, KOMPAS.com — Operasi Zebra Agung 2014 yang digelar Polda Bali memberikan perhatian serius kepada "Jalur Tengkorak" atau jalur berbahaya di wilayah Bali. "Jalur Tengkorak" atau juga sering disebut jalur merah sudah dipetakan dan lebih banyak di wilayah Kabupaten Jembrana, Tabanan, dan Buleleng.

"Inilah yang akan kita arahkan ke sana. Berdasarkan rengiat (rencana kegiatan) sudah kita petakan sejak awal, di mana lokasi-lokasi yang sering terjadi pelanggaran dan kecelakaan. Kita sudah antisipasi di wilayah tersebut," kata Direktur Lantas Polda Bali Komisaris Besar Polisi Wayan Sunartha seusai apel pasukan Operasi Zebra 2014, Denpasar, Bali, Rabu (26/11/2014).

Operasi ini digelar dengan target utama penggunaan helm yang standar dan tonase atau beban muatan mobil. "Masyarakat agar tahu bagaimana pentingnya manfaat helm bagi pengendara motor. Untuk target tonase kendaraan, kan banyak tuh kendaraan bawa material mengalami kecelakaan, materialnya berserakan, dan ini mengganggu pengguna jalan lainnya, apalagi di jalur yang rawan kecelakaan," tambah dia.

Operasi Zebra Agung yang digelar selama 14 hari sejak 26 November 2014 ini bersinergi dengan POM TNI Kodam IX/Udayana untuk bersama memantau dan menertibkan anggota TNI yang melakukan pelanggaran.

”Di sinilah kekompakan dan kebersamaan TNI-Polri karena yang menggunakan akses jalan raya kan bukan warga sipil saja, teman-teman dari polisi ada, juga teman-teman dari TNI, untuk saling mengingatkan sesuai dengan sasaran kita," kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com