Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bawa Pikap, 3 Pencuri Bobol Rumah Guru Disaksikan Tetangga Korban

Kompas.com - 29/10/2014, 21:06 WIB
Ari Himawan Sarono

Penulis

BREBES, KOMPAS.com - Sebuah rumah di Perumahan Trans Quality Pasar Batang, Brebes, Jawa Tengah dibobol pencuri, Rabu (29/10/2014) siang. Rumah tersebut milik Vina Oktaviana (34), seorang guru di Brebes.

Para pelaku menggondol sejumlah barang berharga, di antaranya sebuah TV LCD, sepeda gunung, dan PlayStation.

Salah seorang tetangga korban, Wowo Sutrisno (47) mengatakan, pelaku berjumlah tiga orang dan menggunakan mobil pikap warna hitam. Awalnya, ia tidak curiga karena mengira pelaku adalah tamu dari suami korban yang sedang mengangkut barang-barang.

Sementara itu, korban pencurian, Vina Oktaviana mengaku baru mengetahui rumahnya dibobol maling sepulang dari rumah orangtua bersama anak-anaknya. Ia tersentak kaget melihat kondisi pintu rumah rusak dan dalam keadaan tidak dikunci. Begitu masuk, kondisi di dalam rumah sudah acak-acakan. Di dalam kamar tidur pun kondisinya juga berantakan.

"Kaget sekali pas masuk rumah sudah berantakan, barang-barang sudah hilang, kulkas kondisinya sudah bergeser, mungkin mau diangkut juga," ujar Vina.

Sejumlah anggota Polsek Brebes langsung melakukan olah tempat kejadian perkara. Mereka juga memintai keterangan sejumlah saksi, termasuk pemilik rumah. Hingga kini, polisi masih menyelidiki aksi pencurian tersebut.

 
 
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com