Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Terima Uang Sertifikasi Sejak 2012, Guru di Manado Unjuk Rasa

Kompas.com - 15/07/2014, 14:58 WIB
Kontributor Manado, Ronny Adolof Buol

Penulis


MANADO, KOMPAS.com - Sejumlah guru di Kota Manado mendatangi kantor wali kota, Selasa (15/7/2014). Mereka menggelar demo mempertanyakan belum cairnya dana sertifikasi yang seharusnya mereka peroleh sejak tahun 2012 hingga memasuki triwulan 2014 ini.

Koordinator aksi, Ronny Lintjewas mengancam ia dan rekan-rekannya akan mogok mengajar jika Pemerintah Kota Manado tidak juga mencairkan dana sertifikasi.

"Sudah sejak 2012 belum cair, ini sudah tahun 2014," keluh Ronny yang disambut dengan sorakan para pendemo lainnya.

Para guru tersebut menuntut kejelasan karena mereka menganggap bahwa dana sertifikasi tersebut adalah hak mereka.

Kepala Dinas Pendidikan Nasional (Diknas) Manado, Dante Tombeg menjelaskan, dana sertifikasi untuk tahun 2012 dan 2013 tersebut masih menunggu surat keputusan dari Direktur Jenderal di Jakarta.

"Sekretaris Diknas sudah mengecek beberapa kali langsung di Jakarta dan hingga kini belum ada juga," jelas Tombeg.

Sementara, lanjut dia, dana sertifikasi 2014 sedang diproses di bagian keuangan. Ada 2.962 surat keputusan dari 3.001 guru yang akan menerima dana sertifikasi di Manado.

Sementara itu, Wakil Wali Kota Manado, Harley Mangindaan yang juga menerima para pendemo berharap agar para guru bisa sabar menunggu proses yang sedang dilakukan Dinas Pendidikan Manado. "Dana memang itu harus segera dicairkan, tapi sebaiknya bersabar menunggu prosesnya," kata Mangindaan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com