Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kampanye, Golkar Pajang Poster "Piye Kabare, Enak Zamanku Toh?"

Kompas.com - 25/03/2014, 23:03 WIB
Kontributor Kompas TV, Ananda Eka Putra

Penulis


PALANGKARAYA, KOMPAS.com — Partai Golkar berkampanye di Palangkaraya, Kalimantan Tengah, pada Selasa (25/3/2014) dengan memajang poster mantan Presiden RI Soeharto dengan tulisan "Piye Kabare, Enak Zamanku Toh?".

Ketua DPD Golkar Kalteng Abdul Razak menjelaskan, baliho-baliho bergambar mantan Presiden RI Soeharto yang dipasang di sekitar panggung kampanye itu sengaja ditampilkan untuk menunjukkan kerinduan masyarakat terhadap kepemimpinan di bawah kader Partai Golkar.

“Enak mana, sekarang atau dulu? Dulu mau beli BBM tidak antre, sekarang antre. Mau antre atau tidak? Enak sekarang atau dulu?” kata Razak kepada Kompas.com, Selasa.

Kampanye terbuka Partai Golkar digelar di Stadion Senaman Mantikei, Palangkaraya, Kalimantan Tengah. Selain diisi sosialisasi tata cara pemberian surat suara, kampanye juga diramaikan dengan kesenian tradisional suku Banjar, Madihin. Kesenian itu mirip stand up comedy yang diiringi musik gendang.

Dalam kampanye itu, Golkar menjanjikan pembebasan biaya sekolah dari jenjang sekolah dasar (SD) hingga sekolah menengah atas (SMA). Janji kampanye partai dengan nomor urut lima itu menjadi bagian dari program Partai Golkar di bidang pendidikan jika menjadi partai mayoritas di parlemen dan bagian dari pemerintah.

Partai Golkar juga menjanjikan beasiswa hingga jenjang strata 3 (S-3) untuk mahasiswa berprestasi dari kalangan masyarakat kurang mampu.

“Kalau Golkar menang, sekolah gratis hingga SMA, bahkan kita sediakan beasiswa untuk mahasiswa kurang mampu hingga S-3, bahkan di luar negeri," kata Theo L Sambuaga, juru kampanye nasional Partai Golkar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com