Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tuntut Perbaikan Jalan, Mahasiswa Demo ke Kantor Bupati Bone

Kompas.com - 03/03/2014, 14:45 WIB
Kontributor Bone, Abdul Haq

Penulis


BONE, KOMPAS.com - Puluhan mahasiswa dari Kesatuan Pemuda dan Mahasiswa Indonesia (KEPMI) Bone, Komisariat Unismuh Makassar, menggelar unjuk rasa di kantor Bupati Bone, Sulawesi Selatan, Senin (3/3/2014), untuk menuntut perbaikan akses jalan dua desa dan jembatan. Kedatangan mahasiswa sekitar pukul 13.30 Wita langsung membuat sejumlah petugas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) panik meski hujan deras tengah turun.

Mahasiswa yang menggelar orasi di depan pintu kantor meminta bertemu dengan bupati setempat untuk menyampaikan aspirasinya. Dalam orasinya, mahasiswa meminta agar bupati segera memerintahkan dinas Pekerjaan Umum (PU) untuk segera memperbaiki akses jalan dan hembatan di Desa Tassipi serta Desa Bentengtellue, Kecamatan Amali, yang kondisinya memprihatinkan.

"Kami meminta agar akses jalan dan jembatan segera diperbaiki, kasihan warga yang lewat sudah berapa korban kecelakaan lagian itu akses para petani untuk menjual hasil kebunnya, kata Jenderal Lapangan (Jendlap), Abdul Muhaimin.

Para pengunjuk rasa kemudian ditemui oleh Sekretaris Daerah (Sekda) setempat, Andi Surya Darma.

"Kalau memang kalian ingin bertemu bupati ya silahkan datang lagi nanti karena sekarang beliau sedang keluar daerah dan memang bukan wewenang sayang untuk memerintahkan Dinas PU untuk melakukan pengerjaan jalan," katanya di hadapan mahasiswa.

Setelah menerima penjelasan Sekda, para pengunjuk rasa kemudian meninggalkan lokasi sekitar pukul 13.45 dengan pengawalan aparat kepolisian.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com