Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Minum Racun di Sel, Tahanan Wanita Tewas

Kompas.com - 03/03/2014, 09:37 WIB
Kontributor Polewali, Junaedi

Penulis

MAMUJU UTARA, KOMPAS.com — Nurlia (21), tahanan wanita dalam kasus perkelahian di Mapolsek Baras, Mamuju Utara, Sulawesi Barat, akhirnya tewas, Minggu malam (2/3/2014). Wanita belia itu sebelumnya menenggak racun di dalam sel tempatnya ditahan. 

Peristiwa itu terjadi sembilan hari yang lalu. Sebelum tewas, Nurlia sempat menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Umum Palu.

Kedatangan jenazah Nurlia disambut histeris oleh keluarganya. Puluhan kerabat dan juga tetangga Nurlia berdatangan ke rumah duka, menyaksikan jenazah diturunkan dari ambulans.

"Kami heran (saat) mendapat laporan dari polisi, Nurlia menenggak racun, justru di dalam tahanan, yang seharusnya bebas bahan seperti racun atau benda tajam. Kita belum tahu dari mana asal-usul racun, sampai menyebabkan dia tewas," ujar Syamsul, ayah Nurlia, yang ditemui kemarin malam. 

Kepala Polsek Baras yang hendak dimintai tanggapannya terkait kasus ini justru tidak berada di tempat karena sedang cuti.

Semalam, puluhan polisi dikerahkan untuk mengamankan polsek dan rumah duka untuk mengantisipasi amukan pihak keluarga.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com