Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jalur Alternatif Jalan Lintas Tengah Lampung Segera Diperbaiki

Kompas.com - 08/02/2014, 07:24 WIB
Palupi Annisa Auliani

Penulis

Sumber Antara
BANDARLAMPUNG, KOMPAS.com - Pemerintah Kabupaten Lampung Tengah segera memperbaiki jalan lintas tengah (jalinteng) Sumatra di kawasan Terminal Betan Subing. Kerusakan jalan alternatif ini sempat memunculkan kemacetan sepanjang 20 kilometer.

Kepala Bagian Hubungan Masyarakat Pemkab Lampung Tengah Samsyi Roli di Gunung Sugih Lampung Tengah, Sabtu (8/2/2014), menyebutkan biaya perbaikan jalan tersebut menggunakan pos anggaran dana tak terduga APBD Pemkab Lampung Tengah Tahun Anggaran 2014.

"Perbaikan ini guna meminimalkan timbulnya kemacetan dan kecelakaan lalu lintas akibat kerusakan jalan tersebut," kata Samsyi. Dia mengatakan kepolisian dan TNI akan melakukan pengamanan terkait pebaikan jalan itu, mengantisipasi gangguan dari prmen atau pihak tertentu di wilayah itu.

Jalan lintas tengah di kawasan Terminal Betan Subing merupakan jalur alternatif setelah rusaknya jembatan di jalur jalinsum wilayah Terbanggi Besar Lampung Tengah. Namun, pengalihan kendaraan ke jalur alternatif tersebut menyebabkan kemacetan panjang dan kerusakan jalan karena truk bertonase puluhan ton juga melintas.

Samsyi mengatakan jalan alternatif itu rusak karena standarnya memang tidak untuk dilintasi kendaraan bertonase besar. "Jalan tersebut memang tidak seharusnya dilewati truk bertonase besar, tapi karena jembatan masih dalam keadaan rusak pengalihan jalan harus dilakukan, truk pun harus melewati jalan alternatif itu," kata dia.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com