Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tim Investigasi TNI Selidiki Jatuhnya Helikopter di Yogyakarta

Kompas.com - 08/07/2016, 22:44 WIB
Wijaya Kusuma

Penulis

SLEMAN,KOMPAS.com - Pangdam IV Diponegoro, Mayjen TNI Jaswandi, menyampaikan akan ada tim investigasi untuk menyelidiki penyebab jatuhnya helikopter Bell 205 di Dusun Koang, RT 01/RW 01, Kelurahan Tamanmartani, Kalasan, Sleman, pada Jumat (8/7/2016) sore.

"Yang meninggal tiga, satunya perempuan. Nanti akan kami cari tahu dan kami investigasi," kata Jaswandi saat ditemui Kompas.com usai meninjau lokasi jatuhnya helikopter itu.

Ia mengatakan, tim investigasi saat ini sedang dalam perjalanan dari Jakarta menuju Yogyakarta. Tim investigasi akan mencari data untuk mengetahui penyebab jatuhnya Helikopter.

"Ini sudah berangkat dari Jakarta, semoga malam ini bisa melihat secara keseluruhan. Sehingga kami bisa melihat secara utuh apa penyebabnya," tegasnya.

Soal kapan akan dilakukan evakuasi puing helikopter itu, Jaswandi menyampaikan masih menunggu keputusan dari tim investigasi.

"Kalau evakuasi nanti agenda tim investigasi," urainya.

Helikopter itu jatuh pada sekitar pukul 15.00 WIB. Selain menimbulkan korban jiwa, dua rumah warga juga rusak tertimpa helikopter.

Kompas TV Penghuni Rumah Luka-luka akibat Heli Jatuh
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com