Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sopir Main Ponsel, Bus di Bengkulu Terguling

Kompas.com - 09/07/2014, 14:48 WIB
Kontributor Bengkulu, Firmansyah

Penulis

BENGKULU, KOMPAS.com — Bus jenis engkel mengalami kecelakaan hingga terguling keluar dari badan jalan di Desa Bandar Jaya, Kabupaten Mukomuko, Bengkulu, Rabu (9/7/2014) pukul 12.50 WIB.

Kecelakaan tersebut tak memakan korban jiwa, tetapi diketahui penyebab musibah tersebut akibat pengemudi yang memainkan ponsel saat mengemudi.

Marno, pengemudi bus engkel, menjelaskan, ia memacu mobilnya dengan kecepatan sedang sambil menggunakan ponsel. "Saya memacu mobil dengan agak cepat sambil memainkan handphone, serta-merta saya sadar jika mobil ngebut. Saya berusaha mengurangi kecepatan dengan mengerem, namun mobil oleng ke kanan saya seimbangkan, tapi malah terguling beberapa kali," kata Marno.

Pengemudi hanya mengalami luka ringan pada bagian kepala dan tangan, dan telah mendapatkan perawatan medis. Kecelakaan tersebut terjadi pada saat bus tak ada penumpang. Mobil yang ringsek pada beberapa bagian akhirnya diangkat oleh warga dengan cara gotong royong.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com