Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 07/01/2014, 13:56 WIB

SOLO, KOMPAS.com — Artis dangdut dan pemain sinetron, Angel Lelga, blusukan ke Pasar Gede, Solo. Sayangnya, tak banyak yang mengenal sosok mantan istri Rhoma Irama itu.

Angel Lelga yang berjilbab putih bercorak dan mengenakan baju hijau langsung mendatangi para pedagang di pasar tersebut. Pedagang tampak biasa-biasa saja ketika lapaknya dikunjungi oleh caleg dari PPP tersebut. Malah, ada yang tidak mengenalnya.

"Siapa toh itu Mas yang datang?" tanya Rasidi, salah seorang pedagang sayur, yang nimbrung dalam kerumunan, Selasa (7/1/2014).

Perempuan bernama asli Lely Anggraeni tersebut sempat melontarkan visi misinya di hadapan para pedagang. Dia menyatakan dukungannya terhadap keberadaan pasar tradisional.

"Harus cinta pasar tradisional. Ini buah-buahan tubuh dari Indonesia, kita harus belanjanya di pasar tradisional, jangan belinya di swalayan bagus," kata Angel sambil memegang buah salak.

Perempuan yang pernah membintangi film Susuk Pocong dan Pelukan Hantu Gerondong tersebut juga sempat mencicipi makanan khas tradisional Solo, lenjongan. Tak lupa dia membeli beberapa buah-buahan.

"Saya mengharapkan sekali masyarakat kita cinta pasar tradisional. Kalau kita hanya memikirkan pasar swalayan yang megah-megah, bagaimana nasib rakyat kita? Inilah dukungan dari kita," kata Angel.

Angel merupakan calon legislatif DPR RI di Daerah Pemilihan (Dapil ) Lima, yang mencakup wilayah Klaten, Sukoharjo, dan Solo.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Video Pilihan Video Lainnya >

Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com