Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kerja Ganda Perempuan Capai Kursi Kepemimpinan di Daerah

Kompas.com - 02/07/2024, 21:43 WIB
Irawan Sapto Adhi,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

 

"Setelah dua periode di Klaten, saya berharap bisa kembali menjadi pelayan masyarakat dengan cakupan yang lebih luas. Kita tunjukkan bahwa kaum perempuan tetap bisa menjalani kodratnya di rumah tangga, sambil berupaya memberikan yang terbaik kepada masyarakat," ucap Mulyani, ketika ditanya wartawan di Klaten soal pertimbangannya maju dalam Pilkada Jateng, Senin (27/5/2024).

Etik Suryani, yang merupakan istri dari Wardoyo Wijaya, mantan Bupati Sukoharjo dua periode (2010-2015 dan 2016-2021), juga telah terlibat dalam beragam organisasi sebelum maju dalam Pilkada 2020.

Pada tahun pertamanya ia menjadi ketua, TP PKK Sukoharjo langsung mendulang Juara 1 Lomba Pemanfaatan Tanaman Obat Keluarga (Toga) dari TP PKK Provinsi Jateng.

Lalu, dalam lomba tingkat nasional, TP PKK Sukoharjo berhasil kembali sebagai Juara 1 dan meraih “Prakarti Utama I”.

Saat menjadi Bupati, Etik juga memiliki gaya kepemimpinan yang berbeda dengan sang suami. Lain dengan Wardoyo yang konfrontatif, Etik Suryani memiliki gaya kepemimpinan lebih akomodatif.

Belum lama ini, Etik pun mendapat dukungan dari berbagai elemen masyarakat "Kota Jamu”, termasuk kelompok pemuda lintas agama untuk maju lagi dalam Pilkada Sukoharjo. Ia dianggap berhasil menjadi simbol pemersatu karena mampu merangkul berbagai kalangan masyarakat.

Etik sendiri telah secara resmi mendaftarkan diri untuk mengikuti penjaringan bakal calon bupati lewat PDI-P. Ia sudah mengembalikan formulir pendaftaran di Kantor DPC PDI-P Sukoharjo pada Senin (20/5/2024). 

"Saya niatkan melanjutkan ikhtiar demi Sukoharjo yang makmur, Sukoharjo yang hebat,” ungkap dia.

Baca juga: Pilkada Solo, Gerindra Klaim 6 Parpol Sepakat Usung Mangkunegara X

Di samping itu, ketika menjalankan pemerintahan, Etik dianggap lebih gesit atau sat-set dibanding suaminya. Dalam beberapa kesempatan, ia memperingatkan kepala organisasi perangkat daerah (OPD) untuk jangan sampai menunda pekerjaan karena dapat menimbulkan masalah.

Ketika turun ke wilayah, Etik pun biasanya langsung ke lokasi yang dituju dan hanya didampingi ajudan dan sopir. Ini tidak seperti Wardoyo yang kerap transit dan didampingi perwakilan dari sejumlah OPD atau instansi terkait saat melakukan kegiatan di luar kantor.

Ia juga dinilai cenderung normatif dengan mengikuti segala aturan dan sedikit melakukan kompromi politik dengan berbagai pemangku kebijakan lain. Etik relatif menghindari perdebatan yang politis dan selalu mengambil keputusan berdasarkan hal-hal yang sudah ditetapkan dalam peraturan.

Pembuktian

Yuni berucap, ketika maju menjadi Bupati Sragen, dirinya juga mengusung misi bisa secara perlahan-lahan menghapus stigma perempuan hanya menjadi konco dapur, sumur, dan kasur dari kaum laki-laki.

Ia ingin membuktikan perempuan bisa pula menjadi pemimpin daerah yang sukses. 

Saat berhasil menjabat, Yuni pun telah berkomitmen untuk lebih mendorong upaya-upaya pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak yang cenderung kurang diperhatikan oleh pemimpin laki-laki.

Dalam perjalanannya, ia sangat bersyukur, Pemkab Sragen ketika berada di bawah kepemimpinannya, telah berhasil mendapatkan sejumlah penghargaan terkait program perempuan dan anak-anak.

Misalnya, Sragen kembali sukses meraih Anugerah Parahita Ekapraya (APE) tahun 2023 kategori utama dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Kemen PPPA) RI.

APE adalah bentuk pengakuan atas komitmen dan peran pimpinan pemerintah daerah dalam upaya mewujudkan kesetaraan gender dan pemberdayaan perempuan dalam berbagai bidang pembangunan.

Sedikitnya terdapat tujuh indikator dalam penilaian APE, yakni komitmen, kebijakan, kelembagaan, SDM dan anggaran, alat analisis gender, data gender dan data terpilah, serta partisipasi masyarakat.

“Penghargaan ini menjadi bukti Pemkab memiliki komitmen dalam mendorong kesetaraan gender dan pemberdayaan perempuan,” ujar Yuni.

Seperti belum puas, Pemkab Sragen telah menargetkan bisa meraih Penghargaan APE kategori mentor. Untuk mencapai itu, Pemkab bakal terus melakukan peningkatan dari sisi kebijakan ramah gender setiap tahunnya.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kepala Terbungkus Plastik, Jenazah Wanita Muda di Batam Ditemukan di Bawah Tempat Tidur

Kepala Terbungkus Plastik, Jenazah Wanita Muda di Batam Ditemukan di Bawah Tempat Tidur

Regional
Soal Asal Senjata Api Ilegal Anggota DPRD Lampung Tengah, Polisi: Aparat Tak Terlibat

Soal Asal Senjata Api Ilegal Anggota DPRD Lampung Tengah, Polisi: Aparat Tak Terlibat

Regional
Angka Kematian Ibu di Brebes Tinggi, Terbanyak karena Hipertensi

Angka Kematian Ibu di Brebes Tinggi, Terbanyak karena Hipertensi

Regional
18 Orang di Banyumas Jalani Ruwat 'Sukerta', Apa Itu?

18 Orang di Banyumas Jalani Ruwat "Sukerta", Apa Itu?

Regional
Sekretaris DPC Gerindra Brebes Ismail Fahmi Dideklarasikan Maju sebagai Bakal Calon Wakil Bupati

Sekretaris DPC Gerindra Brebes Ismail Fahmi Dideklarasikan Maju sebagai Bakal Calon Wakil Bupati

Regional
Tradisi Pernikahan di Balik Penembakan Warga di Lampung Tengah oleh Anggota DPRD, Pelaku Diduga Tak Sengaja

Tradisi Pernikahan di Balik Penembakan Warga di Lampung Tengah oleh Anggota DPRD, Pelaku Diduga Tak Sengaja

Regional
Selidiki Asal Muasal Senjata Milik Anggota DPRD Lampung Tengah, Polisi Kantongi Sejumlah Nama

Selidiki Asal Muasal Senjata Milik Anggota DPRD Lampung Tengah, Polisi Kantongi Sejumlah Nama

Regional
Kru Kapal Rusia Jatuh di Laut Selat Malaka Bengkalis, Tim SAR Lakukan Pencarian

Kru Kapal Rusia Jatuh di Laut Selat Malaka Bengkalis, Tim SAR Lakukan Pencarian

Regional
Warga Tewas Tertembak Anggota DPRD Lampung Tengah, Korban adalah Keponakan Pelaku

Warga Tewas Tertembak Anggota DPRD Lampung Tengah, Korban adalah Keponakan Pelaku

Regional
Hujan Deras Penyebab Banjir di Luwu, Jalan Trans Sulawesi Terendam

Hujan Deras Penyebab Banjir di Luwu, Jalan Trans Sulawesi Terendam

Regional
Rumah Terbakar di Sumba Barat NTT, Dua Kakak Beradik Tewas

Rumah Terbakar di Sumba Barat NTT, Dua Kakak Beradik Tewas

Regional
Suami Istri di Nunukan Diserang Pria Bertopeng, Satu Orang Tewas

Suami Istri di Nunukan Diserang Pria Bertopeng, Satu Orang Tewas

Regional
Duduk Perkara Asniati Pensiunan Guru TK di Jambi Diminta Kembalikan Gaji 2 Tahun, Sudah 31 Tahun Mengajar

Duduk Perkara Asniati Pensiunan Guru TK di Jambi Diminta Kembalikan Gaji 2 Tahun, Sudah 31 Tahun Mengajar

Regional
Geledah Rumah Anggota DPRD Lampung Tengah yang Tembak Warga, Polisi Temukan 4 Senpi Ilegal

Geledah Rumah Anggota DPRD Lampung Tengah yang Tembak Warga, Polisi Temukan 4 Senpi Ilegal

Regional
Tangis Haru, 29 Laskar Rempah Lanjutkan Pelayaran Muhibah Budaya Jalur Rempah Menuju Lampung

Tangis Haru, 29 Laskar Rempah Lanjutkan Pelayaran Muhibah Budaya Jalur Rempah Menuju Lampung

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com