Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berkunjung ke Demak, Sudaryono Mengaku Diutus Prabowo Maju Pilkada Jateng

Kompas.com - 27/05/2024, 15:39 WIB
Nur Zaidi,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

DEMAK, KOMPAS.com - Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Gerindra Jawa Tengah (Jateng) Sudaryono mengaku diutus Prabowo Subianto untuk maju Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jateng 2024.

Hal itu ia sampaikan usai tasyakuran dan konsolidasi politik Partai Gerindra Kabupaten Demak.

Baca juga: Santer Disandingkan dengan Gus Yusuf di Pilkada Jateng, Sudaryono: Itu Aspirasi Kader

Kata Sudaryono, meskipun saat ini banyak disandingkan dengan sejumlah tokoh, namun tetap pada perintah Prabowo untuk mencalonkan diri menjadi Gubernur bukan Wakil Gubernur Jateng.

"Perintah yang saya terima adalah untuk jadi gubernur, jadi saya kira tetap stay di situ pada perintah yang kita terima dari Pak Prabowo," kata Sudaryono usai acara di Citra Alam Demak, Senin (27/5/20224).

Dia berujar, kedatangannya ke Demak untuk menyambangi para kader Gerindra yang berjuang bersama dalam Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden serta Pemilihan Legislatif.

"Jangan sampai setelah menang terus dikira lupa orang-orang yang berjuang bersama kita," ucapnya.

Sudaryono menambahkan, konsolidasi ini juga persiapan Gerindra untuk menyongsong Pilkada Jateng 2024.

"Kita persiapkan tentu untuk menguatkan kekompakan partai untuk menghadapi Pilkada yang akan datang," imbuhnya.

Baca juga: Gerindra Unggah Fotonya Bersama Sudaryono untuk Pilkada Jateng, Gus Yusuf: Belum

Ditanya berkoalisi dengan PKB, Sudaryono menyebut, bisa saja maju bersama dengan Ketua DPW PKB Jateng Muhammad Yusuf Chudlori atau Gus Yusuf.

Kendati demikian, sejauh ini Gerindra Jateng dalam tahap penjajakan dan belum menentukan pilihan.

"Kemungkinan kan pasti ada dong ya, kan namanya beliau ketua partai ini," ujarnya lagi.

"Saya kira kadang-kadang orang kan berkalkulasi calon pemimpin daerah baik bupati maupun gubernur. Kan selalu yang dilihat ketua-ketua partai di situ," sambung dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com